Pegawai KPK Ini Sengaja Berkemas Pagi Agar tak Bertemu Rekannya, Tetapi...

Jumat, 17 September 2021 – 11:47 WIB
Ketua Wadah Pegawai (WP) KPK Yudi Purnomo Harahap saat menjadi bintang tamu di Podcast JPNN.com yang tayang di YouTube, Jumat (3/9). Foto: Youtube/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Wadah Pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi (WP KPK) Yudi Purnomo Harahap sudah mengemasi barang-barangnya di kantor lembaga antirasuah, Jakarta Selatan, Kamis (17/9).

Yudi sengaja datang pagi dengan niatan agar tak terlihat dengan teman-temannya. Namun, tak sedikit rekan-rekannya yang justru datang lebih pagi.

BACA JUGA: Para Pria Silakan Merapat, ini 4 Cara Bangkitkan Gairah Wanita di Ranjang

"Sudah beres-beres membersihkan berkas-berkas yang ada dokumen. Kemudian juga yang tidak penting saya slider, kemudian yang penting saya serahkan kepada teman-teman saya," kata Yudi saat dikonfirmasi, Jumat (17/9).

Pria yang berlatar belakang penyidik ini membawa barang-barangnya dalam sebuah boks. Isinya hanya buku, bet, beberapa sertifikat, paspor, dan foto keluarga.

BACA JUGA: KPK Segera Pecat 51 Pegawai Tak Lolos TWK, Petrus Sebut Kebijakan Tepat

"Beberapa barang pribadi yang kepunyaan saya, enggak banyak," tutur Yudi.

Yudi mengatakan sengaja ke Kantor KPK pada pagi hari untuk menghindari teman-temannya.

BACA JUGA: Anwar BAB Jadi Korban Travel Umrah Milik Taqy Malik?

Namun, saat tiba di kantor, Yudi justru melihat teman-temannya sudah berkumpul. Mereka melihat pengumuman pemecatan kemarin.

Karena itu, Yudi pun menyempatkan diri berbincang dan bersenda gurau dengan rekan kerjanya. Padahal, Yudi awalnya berniat langsung pulang setelah mengemas barang.

Yudi menuturkan rekan kerjanya turut bersedih dengan kepergian sejumlah pegawai. Bahkan, beberapa rekan kerjanya ada yang tidak bisa berkata apa-apa.

Seperti diketahui, Yudi merupakan salah satu pegawai yang dipecat oleh pimpinan KPK melalui mekanisme tes wawasan kebangsaan (TWK).

Pimpinan KPK menjanjikan surat keputusan pemecatan segera keluar paling lambat pada 30 September 2021.(tan/jpnn)


Redaktur : Yessy
Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler