Pelaku Bom Buku Menyamar Pedagang Mainan

Kamis, 21 April 2011 – 19:39 WIB

JAKARTA — Polisi telah menangkap enam orang warga yang diduga terkait serangkaian teror bom buku di Jakata dan sekitarnyaPenangkapan dilakukan di sebuah perkampungan padat penduduk di Lingkungan Rawadas Rt.I/Rw.III Kelurahan Pondok Kopi, Duren Sawit, Jakarta Timur, Kamis (21/4) dini hari.

Para tersangka yang ditangkap itu bukanlah warga asli, melainkan penghuni kontrakan yang belum lama menetap di dua rumah kontrakan milik Nyonya Elizabeth

BACA JUGA: ITB akan Bangun Asrama Baru

Polisi pun menduga dalam melakukan aksinya, para tersangka kerap menyamar sebagai pedagang keliling.

"Mereka rata-rata menyamar sebagai pedagang mainan anak-anak
Ada yang warga Cirebon, ada yang warga Majalengka," ujar Kadiv Humas Polri Irjen (pol) Anton Bachrul Alam di Mabes Polri, Jakarta, Kamis siang.

Karena itulah penyidik juga mencoba melakukan pengembangan keterkaitan para pelaku bom buku dengan aksi bom bunuh diri yang terjadi di Masjid Az-Zikra, Mapolres Cirebon Kota, Jawa Barat, Jumat (15/4) lalu

BACA JUGA: Hakim Pembuat Grup Facebook Tak Dikenai Sanksi

"Kita tunggu saja, karena yang jelas itu masih didalami," tambahnya.


Seperti diberitakan sebelumnya, paket bom pertama kali ditemukan di Kantor Berita Radio (KBR) 68 H, Utan Kayu, Jakarta Selasa (15/3)
Bom itu ditujukan untuk aktivis Jaringan Islam Liberal (JIL) Ulil Absar Abdala

BACA JUGA: Waspada Bom Paskah, Seluruh Kota Siaga I

Saat itu bom yang berusaha dijinakkan meledak dan menyebabkan Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Timur luka-luka

Tak lama setelah itu, paket serupa ditemukan di Kantor Badan Narkotika Nasional (BNN) Cawang, Jakarta TimurDi lokasi itu polisi meledakkan paket bom tersebut.

Beberapa jam kemudian paket serupa ditemukan di  kediaman aktivis Pemuda Pancasila Japto S Soerjosoemarmo, Ciganjur, Jakarta SelatanPaket buku berisi bahan peledak itu juga berhasil diledakkan

Bom berikutnya ditemukan di kediaman musisi Ahmad Dhani di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Kamis (17/3)Paket berisi buku berjudul Yahudi Militan itu
diledakkan polisi di lokasi aman yang tak jauh dari kediaman Dhani.

Selain di lokasi ini sejumlah paket mencurigakan ditemukan di beberapa lokasi lainnyaIni kemudian menimbulkan ketakutan dikalangan warga yang menyebar hingga luar Jawa.(zul/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... 19 Pelaku Bom Buku Dibekuk


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler