jpnn.com - PURWOKERTO - Para pendaftar CPNS yang sudah mendaftarkan secara online diminta segera mengirimkan berkas fisik ke Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Banyumas. Jika berkas bisa masuk cepat, nantinya tidak merepotkan tim seleksi karena bisa dilakukan secara bertahap.
Kepala BKD Kabupaten Banyumas, Achmad Supartono mengatakan, berkas yang masuk akan digunakan untuk mengecek kelengkapannya.
BACA JUGA: Hari Ini Buka Pendaftaran CPNS
"Bagi calon peserta yang sudah mendaftarkan diri di online, diharap segera menyusulkan berkas fisiknya, sehingga bisa diperiksa dengan bertahap. Karena tim seleksi tentu akan sangat kerepotkan jika harus menyeleksi jumlah ribuan saat mendekati deadline nanti," kata Supartono, kemarin (15/9).
Ditambahkan, sampai Senin (15/9) siang, pendaftar sudah mencapai angka 1.500 orang. Tetapi, berkas fisik yang sudah ada di BKD masih sangat sedikit, belum sampai seratus. "Sampai siang ini baru sekitar 81," jelasnya.
BACA JUGA: Pejabat Banten jadi Tersangka Bertambah Lagi
Supartono berharap, pihak kantor Pos juga bisa membantu kelancarn proses ini. Jangan sampai berkas dari peserta tertahan terlalu lama di kantor Pos. (min/acd/sam/jpnn)
BACA JUGA: Belasan Anak TK Keracunan Usai Makan Nasi Kuning
BACA ARTIKEL LAINNYA... Bikin Takut Tetangga dengan Seragam Polisi
Redaktur : Tim Redaksi