Pelanggan WhatsApp Bermigrasi, Signal Berbenah, Banyak Fitur Baru

Minggu, 24 Januari 2021 – 03:25 WIB
Aplikasi perpesanan Signal. Foto: Signal

jpnn.com - Melihat banyaknya pengguna WhatsApp yang bermigrasi, Signal lantas mulai mengupayakan pembenahan layanannya.

Hal utama yang dilakukan Signal ialah memperkaya fitur-fitur seperti yang ditawarakan di WhatsApp.

BACA JUGA: Bunga Diajak 3 Mantan Pacar ke Rumah Kosong, Terjadilah

Melansir WABetaInfo, fitur pertama yang dikenalkan ialah wallpaper untuk chat.

Dengan fitur baru itu, pengguna bisa mengganti wallpaper di masing-masing halaman chat, menggunakan warna solid, dan swipe untuk melihat preview wallpaper sebelum dipilih.

BACA JUGA: Biadab! Paman Tega Cekoki Bayi 4 Bulan dengan Miras, Temannya Bikin Video

Kemudian Signal menambahkan fitur About yang membantu pengguna untuk menuliskan status atau mengenalkan dirinya secara singkat yang bisa dilihat di info kontak.

Signal juga memperbarui layanannya lewat fitur stiker animasi pertama bernama 'Day by Day, termasuk untuk versi dekstop.

BACA JUGA: Tip Memindahkan Grup WhatsApp ke Signal

Selain itu ada juga mode low data untuk membuat panggilan suara dengan menggunakan paket data dengan lebih sedikit.

Signal juga memberikan pilihan pada penggunanya untuk menetapkan preferensinya saat mengunduh media.

Untuk panggilan grup yang sudah tersedia, Signal hanya meningkatkan kapasitasnya menjadi delapan orang.

Terakhir, Signal menyediakan fitur memungkinkan pengguna untuk membuat tautan berisi undangan untuk dibagikan ke pengguna yang diajak masuk ke grup. (rdo/jpnn)


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler