Pemain Asal Korea Selatan Mulai Trial Bersama Kabau Sirah

Rabu, 07 September 2016 – 11:04 WIB
Pemain Semen Padang sedang jalani latihan. Foto: Padang Ekspress/jpg

jpnn.com - PADANG - Satu pemain asing asal Korea Selatan akan menjalani trial untuk mencuri perhatian pelatih Semen Padang, Nil Maizar. 

Lee Kil-Hon direncanakan mulai trial bersama Kabau Sirah (julukan Semen Padang) saat tim menjalani partai tandang pekan ke-19 dan 20, kontra PSM Makassar pada (9/9) dan Persipura Jayapura pada (17/9).

BACA JUGA: Menpora Jadikan Perjuangan Bonek sebagai Contoh Publik Bola Nasional

Ini disampaikan Media Officer Semen Padang, Arya, Selasa (6/9). Dia menyebut, pemain yang berposisi sebagai gelandang serang tersebut, saat ini tengah mengurus visa kedatangannya dari Korsel ke Indonesia.

“Pemain Korea direncanakan akan memulai trial bersama Semen Padang di Makassar dan Persipura,” jelas Arya seperti diberitakan Padang Ekspress (Jawa Pos Group) hari ini (7/9).

BACA JUGA: Menpora Imam Nahrawi Terkejut

Meski menyebut kemungkinan besar pemain yang terakhir bermain di Malaysia Primer Legue itu akan bergabung dengan tim, untuk menjalani trial di dua laga tandang. Namun, Arya belum bisa memastikan, kapan tepatnya Lee Kil-Hon akan tiba di Makassar.

“Saat ini, Lee Kil-Hon masih urus visa dan kedatangan ke sini. Jadwal pastinya belum bisa saya pastikan. Nanti akan kami update lagi informasinya,” sebut Arya.(y/ray/jpnn)

BACA JUGA: Alhamdulillah, Persebaya Bisa Berlaga di Divisi Utama

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ketum The Jakmania Ramaikan Pemilihan Exco PSSI


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler