Pembangunan IKN Makin Masif, Jumlah Pengunjung Mal di Balikpapan Superblock Melonjak

Jumat, 09 Desember 2022 – 18:55 WIB
PT Wulandari Bangun Laksana Tbk, perusahaan di bidang properti dan real estat berbasis di Balikpapan, Kalimantan Timur. Foto dok Wulandari Bangun Laksana

jpnn.com, BALIKPAPAN - Keberhasilan Pemerintah dalam mengendalikan Pandemi Covid-19 dan pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Provinsi Kalimantan Timur, berdampak positif terhadap pertumbuhan ekonomi di kota Balikpapan.

Salah satu indikatornya tampak dari peningkatan jumlah pengunjung mal di wilayah tersebut.

BACA JUGA: Sambut IKN Nusantara, Wulandari Bangun Laksana Hadirkan Pentacity Hotel

Direktur Operasional PT Wulandari Bangun Laksana Tbk, Tjia Daniel Wirawan mengatakan jumlah pengunjung yang datang ke eWalk dan Pentacity, mengalami kenaikan yang cukup signifikan.

Jika pada 2021, jumlah pengunjung mal eWalk rata-rata sekitar 406.211 orang per bulan, pada kuartal ketiga 2022 rata-rata sudah mencapai 573.122 pengunjung per bulan.

BACA JUGA: Sederet Upaya Ini Dilakukan Ganjar untuk Turunkan Angka Kemiskinan di Jateng

Angka ini meningkat sebesar 34,2%. Adapun jumlah pengunjung mal Pentacity pada 2021 rata-rata tercatat 347.471 orang per bulan.

Sedangkan hingga September 2022, angkanya sudah naik 57,2% menjadi rata-rata 546.110 pengunjung per bulan.

BACA JUGA: Gegara ini, Publik Nilai Erick Thohir Menteri Terbaik

Tjia mengemukakan, okupansi mal eWalk mencapai 95,89% dari leaseable area seluas 27.790,95 m2.

Sedangkan okupansi mal Pentacity sebesar 82,24% dari leaseable area seluas 40.943,44 m2.

Adapun brand-brand yang sudah masuk di kedua mal milik BSBK tersebut merupakan brand yang sangat diminati oleh masyarakat di kota-kota besar.

Di antaranya adalah  Uniqlo, H&M, KKV dan masih banyak lagi lainnya.

"Suatu kebanggaan untuk BSBK karena brand tersebut sampai saat ini hanya berada di kawasan Balikpapan Superblock di Balikpapan," tutur Tjia.

Dalam waktu dekat, akan ada penambahan tenan baru, seperti Imperial Kitchen & Dimsum, Hokben, Sport Station Mega Store, Crocs, dan New Era.

Kehadiran para tenan baru tersebut diyakini dapat mendongkrak jumlah pengunjung mal.

Tjia mengungkapkan melihat potensi kenaikan jumlah pengunjung pada kawasan Balikpapan Superblock dan dalam mengantisipasi penambahan jumlah penduduk di IKN Nusantara, maka manajemen BSBK berencana mengembangkan pusat perbelanjaan ke-3 di kawasan BSB. 

Rencananya, kata Tjia, mal ke-3 tersebut memiliki luas leaseable sekitar 23.400 m2 dengan konsep 'Shop, Dine & Leisure' bertema beach walk dan dermaga.

“Dengan penambahan fasilitas Mal baru,  PT. Wulandari Bangun Laksana yakin kawasan ini akan makin menjadi magnet untuk warga Balikpapan dan kota-kota di sekitar Kalimantan Timur," seru Tjia.(chi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler