Pembuat Fake Chat Kapolri Rajin Update Status Provokatif

Selasa, 30 Mei 2017 – 20:01 WIB
Kabid Humas Polda Jatim Kombespol Frans Barung Mangera saat menunjukkan print out tentang ujaran penghinaan terhadap Kapolri Jenderal Tito Karnavian di Instagram. Foto:Dida Tenola/Jawa Pos

jpnn.com, JAKARTA - Direktur Tindak Pidana Siber Bareskrim Brigjen Fadil Imran mengungkapkan, pemilik akun Instagram muslim_cyber1 berinisial HP aktif mengunggah status provokatif.

Dalam sehari, pria yang membuat fake chat antara Kapolri Jenderal Tito Karnavian dengan Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono itu bisa mengunggah lima status provokatif.

BACA JUGA: Oalah, Penyebar Chat Hoaks Kapolri Ternyata Alumnus Aksi 212

"Itu diunggah rutin oleh yang bersangkutan. Bisa sampai tiga sampai lima kali," kata Fadil di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Selasa (30/5).

Dia menambahkan, selain mendiksreditkan kepolisian, HP juga kerap menggunggah konten yang bernada kebencian dan permusuhan.

BACA JUGA: Polisi Tangkap Penyebar Chat Kapolri Soal Penanganan Kasus Firza

Menurut Fadil, motif HP melakukan itu karena tidak senang dengan anggapan kriminalisasi terhadap ulama dan agamanya.

"Jadi mengandung unsur-unsur SARA. Yang dapat mengakibatkan permusuhan," tandas mantan Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya ini. (Mg4/jpnn)

BACA JUGA: Sebar Chat Hoaks Kapolri soal Rizieq, Admin muslim_cyber1 Dibekuk Bareskrim


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler