Pemerintah Belum Temukan Penyebab Tenggelamnya Kapal TKI

Senin, 23 Juni 2014 – 17:58 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Penyebab tenggelamnya dua kapal pengangkut TKI di perairan Malaysia hingga saat ini belum diketahui. Menteri Luar Negeri Marty Natalegawa pun mengaku tidak ingin berspekulasi terkait penyebab kecelakaan itu.

Saat ini, ujarnya, masih dilakukan penyelidikan, sekaligus pencarian terhadap pelaku yang mengurus pemulangan para TKI tersebut.

BACA JUGA: Politisi Hanura Nilai Surat DKP Janggal

"Saya tidak mau berspekulasi, tetapi saya prihatin dan merasakan duka cita yang mendalam," ujar Marty di kompleks Istana Negara, Jakarta, Senin, (23/6).

Penggunaan kapal untuk pemulangan TKI itu diakuinya tidak sesuai prosedur. Para TKI itu seharusnya kembali ke tanah air dengan transportasi yang layak.

BACA JUGA: Loloskan Prabowo jadi Capres, KPU Dilaporkan ke Bawaslu

"Tahun-tahun sebelumnya juga di mana ada arus warga negara kita yang non prosedural kembali ke tanah air dengan menggunakan sarana yang tidak layak," sambungnya.

Pemerintah Indonesia, kata Marty, kini berharap penumpang TKI yang berhasil diselamatkan otoritas Malaysia dalam peristiwa itu dapat dipulangkan kembali ke Indonesia. (flo/jpnn)

BACA JUGA: Minta Kejagung Terhindar dari Intervensi Politik

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemred Obor Rakyat Mundur dari Komisaris PTPN XIII


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler