Pemerintah Siapkan Skema Subsidi Bunga Pinjaman Mahasiswa

Sabtu, 24 Maret 2018 – 20:09 WIB
650 mahasiswa ISTN yang diwisuda. Foto: Istimewa

jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti) akan menyiapkan skema subsidi bunga untuk program student loan atau pinjaman mahasiswa.

Dengan subsidi bunga, diharapkan mahasiswa akan lebih mudah mengembalikan dana kredit untuk studinya ke perbankan.

BACA JUGA: 4.974 Mahasiswa Ikut Seleksi ONMIPA-PT 2018 Tahap II

"Sampai sekarang ini tidak ada jaminan pemerintah untuk student loan. Sedang kami pikirkan untuk pemberian subsidi bunga, kayak kredit untuk pengusaha kecil," kata Sekretaris Jenderal Kemenristekdikti Ainun Na'im, Sabtu (24/3).

Dia menjelaskan, kalau berdasarkan undang-undangnya, studen loan itu tanpa bunga. Namun, itu untuk anak dari keluarga miskin atau tidak mampu.

BACA JUGA: Paling Banter 30% Dosen Politeknik dari Dunia Industri

Mereka diberikan beasiswa dan atau pinjaman tanpa bunga. "Nah sekarang beasiswanya sudah, untuk pinjaman belum. Karena sudah diberi beasiswa, mahasiswa kan pilih beasiswa daripada meminjam," ujarnya.

Bagi mahasiswa yang ekonominya sedang, bisa pinjam. Namun menurut Ainun akan diperluas karena perbankan ternyata tertarik dengan program student loan.

BACA JUGA: Asman Apresiasi Upaya Kemenristekdikti Mereformasi Birokrasi

Itu sebabnya semuanya akan diperbaiki. Dari sisi perguruan tingginya, proses pembelajaran, dan kurikulum sehingga lulusan memiliki kompetensi untuk bekerja.

"Student loan ini sangat membantu bagi mahasiswa yang ingin melanjutkan studinya hingga lulus. Karena mereka bisa membayar pinjamannya setelah bekerja," ucapnya.

Contoh sukses waktu kredit mahasiswa Indonesia dulu. Banyak mahasiswa yang sudah lulus dan bekerja. Meski ada yang tidak mengembalikan, tapi yang mengembalikan juga banyak.

"Kalau di Australia, mahasiswa mengembalikan saat sudah bekerja tapi pada penghasilan tertentu, yakni 50 ribu dollar pertahun baru dia nyicil sebesar 4 persen," terangnya.

Ainun mengakui, penerapan studen loan ini juga tidak mudah. Karena ada kasus ketika mahasiswanya studi ke luar negeri dan ganti warga negara, dana pinjamannya tidak dikembalikan. (esy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Nasir Berikan Izin PT Kewirausahaan Pertama di Indonesia


Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler