Pemimpin Peduli, Iksan Baharuddin Disambut Hangat Masyarakat Desa Padei Darat

Senin, 16 September 2024 – 14:00 WIB
Calon Bupati Morowali Iksan Baharuddin Abdul Rauf mengunjungi Desa Padei Darat, Kecamatan Menui Kepulauan, Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah (Sulteng), baru-baru ini. Foto: Source for JPNN.com.

jpnn.com - JAKARTA - Calon Bupati Morowali Iksan Baharuddin Abdul Rauf mengunjungi Desa Padei Darat, Kecamatan Menui Kepulauan, Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah (Sulteng), baru-baru ini.

Kehadiran Iksan disambut hangat masyarakat, terlebih lagi dia merupakan satu-satunya cabup yang menyambangi desa di pulau terpencil tersebut.

BACA JUGA: Anwar Hafid Sukses Pimpin Morowali, Dukungan Masyarakat Makin Besar

Kedatangan Iksan memberikan kebahagiaan bagi masyarakat Desa Padei Darat.

Mulai dari kedatangan hingga kepulangan Iksan di Desa Padei Darat, masyarakat berbondong-bondong mengiringi calon pemimpin itu.

BACA JUGA: Ahmad Ali Janjikan Pemerataan Pembangunan Hingga Desa Terpencil

Menurut Tokoh Masyarakat Desa Padei Darat, Mansur, kehadiran Iksan merupakan sebuah tanda kepedulian dari calon pemimpin muda tersebut.

Dia juga mengaku tersentuh dengan visi misi perubahan yang digaungkan Iksan.

BACA JUGA: Ganjar Menginap di Desa Terpencil, Warga Berucap Selamat Datang, Satria Gunung Lawu

Mansur mengatakan bahwa visi misi yang dibawa Iksan sesuai dengan permasalahan di Morowali saat ini.

"Alhamdulillah, Pak Iksan menyampaikan visi misinya dengan sangat baik," kata Mansur dalam keterangan yang diterima, Senin (16/9).

Dia mengatakan bahwa Iskan sebagai pemimpin yang peduli, rela berinteraksi dan mendengarkan masyarakat secara langsung.

"Dari sekian banyak calon yang mendaftar, beliau yang saya akui," ungkapnya.

Bagi Mansur, Iksan merupakan kandidat terbaik dan pantas memimpin Kabupaten Morowali.

Dia mengaku akan sekuat tenaga mendukung untuk memenangkan Iksan.

"Kami tentu akan mendukung. Yang penting, Iksan ini harus menang dan menjadi bupati," katanya.

"Kami harap beliau bisa membuat Morowali menjadi lebih baik," tambahnya. (*/boy/jpnn)


Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler