Pemprov Siapkan Pergub Cegah Tawuran

Jumat, 07 September 2018 – 04:34 WIB
Tawuran pelajar. Ilustrasi

jpnn.com, JAKARTA - Aksi tawuran di kalangan pelajar masih saja terjadi. Untuk menyelesaikan persoalan tersebut, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta tengah menyiapkan peraturan gubernur (pergub) agar permasalahan kekerasan dan tawuran yang kerap dilakukan anak-anak atau pelajar dapat diselesaikan.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan, pergub tersebut akan mengatur langkah mitigasi untuk mencegah timbulnya kekerasan antar-pelajar.

BACA JUGA: Pelaku Tawuran Maut Sempat Pesta Miras sebelum Beraksi

"Ini sedang kami siapkan mekanisme untuk bisa mengendalikan. Mengendalikan artinya, potensi kemunculannya (kekerasan) dimitigasi, disiapkan," kata Anies, Kamis (6/9).

Gubernur menyebut, pergub yang itu akan segera diterbitkan. "Sebentar lagi pergubnya akan keluar menyangkut potensi kekerasan di Jakarta dan penanggulangannya," kata dia.

BACA JUGA: Ternyata Siswa SMA Muhammadiyah Slipi Tewas karena Tawuran

Beberapa waktu terakhir, sejumlah tawuran yang melibatkan remaja dan pelajar terjadi di beberapa wilayah di DKI Jakarta.

Peristiwa teranyar, seorang remaja berinisial AH tewas dibacok di Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Sabtu lalu. AH diduga tewas dibacok orang dalam tawuran antar-pelajar.

BACA JUGA: Pemprov DKI Bakal Berikan Bonus kepada Atlet ibukota

SMAN 32 Jakarta tengah mengantisipasi aksi balas dendam atas tewasnya seorang pelajar SMA Muhammadiyah 15 Jakarta berinisial AH di Permata Hijau, Kebayoran Lama pada Sabtu (1/9) lalu.

"Kami sudah berbicara dengan pihak SMA Muhammadiyah untuk sama-sama menjaga peserta didik masing masing," kata Wakil Kepala Sekolah SMAN 32 Bidang Kurikulum Sujoko kepada wartawan.

Sekretaris Dinas Pendidikan DKI Jakarta Susie Nurhati menyampaikan, pihak kepolisian juga telah memberikan pengarahan kepada para siswa agar tidak terlibat tawuran.

"Kapolsek Kebayoran Lama memimpin upacara pada Senin pagi dan mengingatkan dampak negatif dari nongkrong-nongkrong yang biasa dilakukan oleh anak sekolah, salah satunya adalah menstimulus terjadinya tawuran, berdampak negatif pada masa depan siswa," ujar Susie.

Susie juga meminta agar para orangtua bersama sekolah menjaga anak mereka dengan baik. Pasalnya, aksi tawuran terjadi di pada dini hari di akhir pekan.

"Ini pengakuan orangtuanya, anaknya sudah tidur tapi ternyata tengah malam menyelinap keluar. Kami harap orangtua membantu mengawasi anaknya di luar jam sekolah," kata Susie.

Seorang pelajar SMA Muhammadiyah 15 Jakarta berinisial AH (16) tewas dibacok sekelompok orang di Jalan Jenderal Soepeno, Grogol Utara, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Sabtu dini hari.

Kejadian tersebut berawal saat AH bersama rekannya berinisial RS berangkat menggunakan sepeda motor dari Bulungan, Blok M.

Saat melintas di Jalan Layang Permata Hijau, AH dan RS ditendang hingga terjatuh oleh sekelompok penyerang. Para penyerang kemudian membacok AH yang terjatuh dari motornya.

Sementara RS berhasil lolos dari serangan. RS kemudian kembali menghampiri AH yang sudah terluka parah. AH lalu dilarikan ke Rumah Sakit Medika Permata Hijau tetapi nyawanya tak tertolong.

Belakangan diketahui, aksi penyerangan itu sudah direncanakan. Kedua kubu saling tantang di media sosial dan janjian untuk bertarung dengan senjata tajam.

Sejauh ini polisi sudah menangkap 29 pelajar di bawah umur. Sebagian besar dari mereka bersekolah di SMAN 32 Jakarta. Namun para pelajar yang terlibat pada Sabtu dini hari itu diduga berasal dari berbagai sekolah. (nas)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemprov DKI Tak Becus Jaga Aset


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler