Penasaran dengan Goni dalam Sumur, Setelah Dibuka, Isinya Bikin Warga Terheran-heran

Rabu, 02 Oktober 2019 – 11:12 WIB
Tengkorak manusia yang ditemukan warga di dalam sumur. Foto: sumutpos.co

Penemuan tengkorak manusia terbungkus dalam goni di dalam sumur di Tanjung Haloban, Kecamatan Bilah Hilir, Kabupaten Labuhanbatu, Sumatera Utara, bikin geger warga setempat Sabtu (28/9) lalu.

Tengkorak manusia tersebut pertama kali ditemukan oleh pemilik rumah, Averina Lingga. Saat itu dia sedang menyiram tanaman cabe di samping rumahnya dibantu dua rekannya, Dody Hanter Aritonang dan Sanjaya Sinurat.

BACA JUGA: Usai Dilantik, Anggota DPR asal Papua Beri Pernyataan Begini Soal Rusuh Wamena dan KKB

Karena di daerah tersebut musim kemarau, Averina mengukur kedalaman air sumur yang ada di sekitar rumahnya mengunakan kayu.

Namun, Averina terkejut. Kayu yang digunakan untuk mengukur ke dalam air menyentuh sesuatu di dalam sumur.

BACA JUGA: Polisi Bongkar WhatsApp Grup Beranggotakan Ratusan Pelajar, Isinya Ya Ampun

Kemudian, Averina menyuruh rekannya untuk masuk ke dalam sumur untuk melihat ada benda apa yang di sumurnya. Tetapi kedua rekannya tidak berani.

Penasaran, Averina segera mengambil besi pengait untuk mengambil benda tersebut. Ternyata, terlihat dari atas sumur hanya besi kaki mesin jahit.

BACA JUGA: Iip Mulyono Masuk ke Kamar Adik Ipar Saat Istri Tidur, Sudah Tiga Kali

Ketika menaikkan besi kaki mesin jahit, terlihat ada goni plastik yang tersangkut. Setelah diangkat dan dibuka, betapa kagetnya mereka.

Karena goni tersebut berisi tengkorak kepala manusia dan tulang-belulang. Averina segera melaporkan penemuannya tersebut kepada aparat desa setempat.

Mendapat kabar tersebut, aparat desa langsung melaporkan penemuan warga itu ke pihak yang berwajib. Kepada media, Averina mengatakan, bahwa rumah tersebut merupakan pembelian dari mertuanya R Sinurat dan belum dia tempati.

“Karena selama ini masih dalam perbaikan. Saya juga tidak tau siapa pemilik pertama rumah ini,” katanya.

Kapolsek Bilah Hilir, Iptu Krisnad membenarkan penemuan tengkorak mayat manusia tersebut. Saat ini, pihaknya masih mengambil keterangan sejumlah warga di sana.

BACA JUGA: Hakim Beli GoPro Lalu Pasang di Kamar Mandi Cewek, Ya Ampun...

“Benar, ditemukan tengkorak manusia di Desa Tanjung Haloban, Kecamatan Bilah Hilir. Kita akan membawa tengkorak tersebut untuk dilakukan autopsi,” tandasnya.(mag-13/ala)


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler