Pencabul Bermotor Sasar Balita

Korban Diiming-imingi Uang Seribuan

Senin, 07 Februari 2011 – 09:58 WIB

BATAM - Lebih dari setahun, kasus pencabulan atau pemerkosaan yang dilakukan pria bermotor di Batam reda setelah kepolisian Bali menangkap Mohammad Suharto alias Codet, pelaku cabul yang selalu mengendarai sepeda motor di Batam tahun 2099 laluAksi mirip Codet ini ini kembali terjadi.

Hal ini menimpa seorang balita sebut saja Jingga di depan kantor camat Bengkong sekitar pukul 11.30 WIB Sabtu (5/2) lalu

BACA JUGA: Stres, Wartawan Gantung Diri

Pelaku dengan mudah mengelabui korbannya dengan mengiming-imingi sejumlah uang.

Beruntung orang tua Jingga berinisial LD,32, sigap dan langsung melaporkan peristiwa itu ke polisi
Beberapa jam kemudian, kepolisian Sektor Bengkong membekuk pencabul bermotor bernama Indra Ustianto,21, tersebut.

Menurut LD, Jingga saat itu sedang bermain dengan salah satu temannya di sekitar rumah mereka di Bengkong Indah 3

BACA JUGA: Cekcok dengan Anak, Bapak Gantung Diri

Pelaku yang masih warga setempat lalu mengajak dua bocah ini untuk naik ke sepeda motornya.

Indra lalu mengarahkan kuda besinya itu ke kawasan Bengkong Sadai
Di depan kantor kecamatan, pria yang bekerja secara serabutan itu lalu menghentikan laju kendaraannya.  Jingga dan temannya disuruh turun lalu bermain di tepi pantai

BACA JUGA: Calo Testing Polisi Sikat Rp 96 Juta

Tak lama berselang, ia langsung melucuti celananya dan menyuruh bocah 4 tahun itu memegang 'burungnya' untuk melampiaskan hasratnya.

Ia kembali mengantar pulang para bocah yang masih tetanggaan itu ke dekat rumah merekaLD, ibu Jingga curgaAnaknya terlihat memegang uang Rp3 ribuSetelah ditanya darimana asal uang tersebut, Jingga mengaku mendapatkannya dari Indra yang dipanggilnya oomJingga lalu ceritera ke ibunya kalau ia dikasih uang setelah disuruh memegang 'burung' oom Indra.

Setelah ditangkap kata Kanit Reskrim Polsek Bengkong Aiptu Robinsar Tampubolon, Indra menampik tudingan ituIa tidak berniat membawa kabur Jingga dan temannya ke Bengkong Sadai tapi mereka yang memaksa ikut.

"Ngakunya mau beli cat piloksLalu anak-anak itu minta ikut lalu diantarkan ke pantai untuk cari kepiting," kata RobinsarSetelah diperiksa, Indra mengaku sempat menyuruh kedua bocah itu buka baju di tepi pantai karena mereka ngotot ingin mencari kepiting.

Entah setan apa yang merasuki pikirannya, lajang 21 tahun ini ikut buka baju dan menyuruh Jingga memegang 'burungnya' lalu diberikan uang Rp3 ribu"Pelakunya tetap kita amankanTapi masih dalam pengembangan," ujar Robinsar kepada Batam Pos (grup JPNN) kemarin (6/2)(spt)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Polisi Buru Penipuan Melalui Facebook


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler