Pencinta Steak dan Seafood Wajib Kunjungi Destinasi Kuliner Ini

Rabu, 21 Februari 2024 – 13:19 WIB
Steak di The Stones Hotel - Legian Bali. Foto: source for jpnn

jpnn.com, BALI - Bagi pencinta steak dan seafood, Big Fish Grill yang berlokasi di The Stones Hotel - Legian Bali Autograph Collection dapat menjadi alternatif destinasi wisata kuliner pilihan.

Restoran kasual di tepi kolam renang dapat memberikan pengalaman bersantap di Bali dengan highlight pada steak impor terbaik dan beragam menu seafood pilihan di Kuta.

Metode kuliner dari sang ahli dan resep yang dibuat dengan cermat, bersatu untuk menciptakan pengalaman bersantap tak terlupakan.

BACA JUGA: BMI Berkomitmen Terus Menyediakan Seafood Berkualitas Terbaik & Ramah Lingkungan

Masakan yang dikurasi secara ahli oleh Chef Daniel Chaney, menjanjikan simfoni rasa yang unik.

Dikenal sebagai "Chef of the Year Hong Kong" oleh Majalah Foodie pada 2013, dia membawa pengalaman kuliner selama lebih dari dua dekade ke Big Fish Grill.

BACA JUGA: Fuji Rambah Bisnis Kuliner Bareng Kang Seafood 357

Fokus menjadi restoran steak dan seafood grill, hadir menu baru yang menampilkan perpaduan Tapas, Steak, dan Ceviche kontemporer.

Tentunya, restoran menggunakan bahan lokal dan impor terbaik Bali untuk lebih menggoda selera para pencinta kuliner.

BACA JUGA: Bazar Imlek Kota Tua jadi Destinasi Wisata Kuliner

Restoran yang didesain dengan teras terbuka ini cocok untuk menjadi tempat makan malam grup maupun berdua saja.

Pengunjung dapat menikmati menu perayaan gastronomi, Ribeye Monday yang hanya tersedia setiap hari Senin mulai pukul 18.00 hingga 22.00.

Pairing steak akan sempurna, dengan Ice Cold Beer yang menyegarkan atau Wine berkualitas. (mcr31/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Berburu Festival Wisata Kuliner Nusantara di Bogor dan Cibubur, Ini Lokasinya


Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Romaida Uswatun Hasanah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler