jpnn.com - MATARAM - Pendaftaran CPNS di seluruh kabupaten/kota se-Provinsi NTB akan dilakukan bersamaan pada pekan depan.
Mayoritas pemkab/pemko di NTB sudah siap, tinggal menunggu Kabupaten Lombok Tengah dan Dompu.
BACA JUGA: Pelamar CPNS Boleh Pakai KTP Lama
"Pendaftaran CPNS Kota Mataram akan dilakukan bersamaan dengan daerah lain di NTB. Rencananya, pendaftaran dimulai pekan depan. Tinggal menunggu Lombok Tengah dan Dompu. Kesepakatan dengan provinsi, pendaftaran bersamaan,’’ kata Sekda Kota Mataram HL Makmur Said, kemarin.
Untuk formasi yang diusulkan Pemkot Mataram sudah disetujui pemerintah pusat. ”Formasinya sesuai dengan usulan akhir yang disampaikan Pemkot Mataram,’’ ungkapnya.
Ditambahkan, 59 formasi yang diajukan, 24 di antaranya untuk guru, 21 formasi untuk tenaga medis, dan 14 untuk tenaga teknis. Untuk guru disesuaikan dengan bidang studi. ”Ada yang SD, SMP, dan SMK. Berbagai bidang seperti MIPA, matematika, dan guru lainnya,’’ terangnya.
Sementara untuk tenaga medis, lanjutnya, dari 21 formasi ada 3 formasi untuk dokter. Sisanya untuk perawat dan bidan. ”Untuk umum itu nanti dari sarjana hukum, ekonomi, teknik elektro, dan beberapa jurusan lain,’’ tambahnya.
Makmur mengatakan, rincian formasi tersebut bakal dimuat di laman website resmi pendaftaran CPNS. (feb/sam/jpnn)
BACA JUGA: Tertutup, Peluang Paluta Ikut Rekrut CPNS 2014
BACA JUGA: Sudah Setahun Seluruh Anggota DPRD Boltim Tersangka
BACA ARTIKEL LAINNYA... Melawan, Pelaku Curas Ditembak
Redaktur : Tim Redaksi