Pendukung Prabowo-Gibran Bepro Siap Sukseskan Silaturahmi Nasional

Rabu, 24 Juli 2024 – 15:23 WIB
Pendukung Prabowo-Gibran, Bepro wilayah Jakarta siap menyukseskan silaturahmi nasional. Foto: supplied

jpnn.com, JAKARTA - Salah satu sukarelawan yang mendukung pasangan Prabowo-Gibran dalam Pilpres 2024, Bepro (Bersama Prabowo) wilayah Jakarta bersiap untuk memeriahkan agenda silaturahmi nasional di Jakarta, 30 Juli 2024, mendatang.

Ini merupakan agenda sukarelawan Bepro pertama secara nasional pascapemilu yang dimenangkan Prabowo-Gibran.

BACA JUGA: Haidar Alwi: Ada yang Ingin Gagalkan Pelantikan Prabowo dengan Menyusupi Demo Mahasiswa

Ketua Bepro Jakarta Benigno Mandela Bolang menyambut baik dan siap menyukseskan agenda Silaturahmi Nasional tersebut. Dia menilai agenda ini juga bisa merekatkan antarpengurus.

“Kami mendapat mandat dari Bepro Pusat untuk berperan aktif dalam kontestasi Pilgub Jakarta yang sebentar lagi akan dimulai. Sebagai organisasi yang diisi oleh anak-anak muda, kami siap menyambut tokoh-tokoh hebat yang akan berkontestasi nantinya di Jakarta. Oleh sebab itu, kami menyambut baik dan siap mensukseskan acara Silaturahmi Nasional Bepro Pusat sekaligus merayakan Hari Ulang Tahun Bepro yang pertama, agar kita bisa lebih menguatkan lagi hubungan dan komunikasi antarpengurus daerah dan pengurus pusat,” kata Benigno Mandela yang juga putra promotor internasional Almarhum Boy Bolang.

BACA JUGA: Geram Kapolres Jember 5 Anggotanya Dikeroyok Pesilat PSHT, Aipda Parmanto Terluka Parah

Selain itu, Benigno juga menyatakan Bepro siap untuk melanjutkan kontribusi pada Pilkada 2024 mendatang, khususnya di DKI Jakarta.

Pilkada nanti juga menjadi ajang berkembangnya Bepro sebagai gerakan sukarelawan.

BACA JUGA: Prabowo-Gibran Disarankan Tarik Birokrat Berprestasi Masuk Kabinet

“Pemilu kemarin mengajarkan kami arti mendirikan organisasi. Banyak pengalaman berharga yang didapat di tingkat Pilpres. Rasanya Pilkada bisa membuat kami lebih matang dan bisa lebih kontribusi terhadap daerah yang kami tinggali," ujar Benigno.

Wakil Sekretaris Bepro Jakarta Teddy optimistis dengan diadakannya Silaturahmi Nasional akan membuat organisasi ini semakin besar. Apalagi suara anak muda menjadi harapan bagi masa depan bangsa.

"Silatnas Bepro merupakan bukti bahwa Bepro merupakan organisasi anak muda proaktif dengan kelas nasional yang memiliki kaderisasi di setiap daerah di Indonesia. Kami sebagai Bepro Jakarta menyambut dengan antusias silatnas besok yang akan diadakan di Jakarta dan siap mendukung dengan totalitas setiap visi dan misi dari dewan pimpinan pusat Bepro. Kami berharap silatnas tidak hanya mempererat hubungan Bepro disetiap provinsi, tetapi juga menjadi langkah besar untuk setiap agenda-agenda yang ada di depan kita agar Bepro makin dapat menjangkau anak-anak muda di Indonesia dan memperjuangkan suara anak muda," ujarnya.

Pada agenda Silaturahmi nasional ini, Ketua Umum BePro Pusat Lutfi Dipa Nawahasta mengusung tema "BePro Sebagai Mercusuar Pembangunan Identitas Pemuda Bangsa" dalam pertemuan nanti.

BePro berambisi menjadi wadah bagi pemuda untuk berkontribusi kepada negara dan mendorong tercapainya Indonesia emas 2045. (rhs/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!

BACA ARTIKEL LAINNYA... Cicit Syaikhona Kholil Bangkalan Ini Akan Mencalonkan Diri Sebagai Ketua PWNU Jawa Timur


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler