Pengamat Sebut Ganjar Pemimpin Autentik, Bukan Boneka Partai

Selasa, 19 September 2023 – 04:00 WIB
Bakal capres 2024 Ganjar Pranowo. Dok: Tim media Ganjar.

jpnn.com, JAKARTA - Bakal capres 2024 Ganjar Pranowo mendapat pertanyaan yang cukup tajam dari salah satu mahasiswa Fakultas Ilmu Politik Universitas Indonesia bernama Naufal.

Mahasiswa itu menanyakan apakah ketika Ganjar terpilih sebagai presiden, bakal menjadi boneka partai.

BACA JUGA: Des Ganjar Adakan Festival Kasidah Rebana Untuk Merawat Seni Budaya Islam

Ganjar pun menjawab dengan meminta Naufal meneliti jejak rekamnya selama sepuluh tahun jadi gubernur.

“Kalau anda riset tentang saya, apa yang saya lakukan adalah saya hanya berpihak pada partai saya, mungkin nyaris anda tidak menemukan,” jawab Ganjar.

BACA JUGA: Mak Ganjar Ajarkan Warga Deli Serdang Cara Produksi Bika Ambon jadi Bisnis Rumahan

Pengamat komunikasi politik dari Universitas Pelita Harapan Emrus Sihombing menilai jawaban dari Ganjar itu sebagai bentuk kepercayaan diri.

Sebab, Ganjar punya rekam jejak yang tidak pernah menunjukkan sebagai boneka partai. Selama menjadi gubernur, Ganjar bisa memisahkan perannya sebagai gubernur dan fungsinya sebagai kader partai.

BACA JUGA: Masih Anggap Ganjar Boneka Partai? Rekam Jejaknya Membuktikan Sebaliknya!

Menurut Emrus, Ganjar sosok yang sangat rasional ketika berdialektika dengan DPRD dari semua fraksi, tak terkecuali dengan anggota DPRD Jateng dari fraksi PDIP.

Sebagai gubernur, Ganjar sangat piawai dalam perdebatan di forum DPRD Jateng. Berdebat dan berargumentasi yang rasional, sudah bagian hidup Ganjar selama menjadi anggota DPR RI dari Fraksi PDI P.

“Ini menunjukkan bahwa perilaku komunikasi Ganjar sebagai yang kredibel dan otonomi. Itulah Ganjar,” kata dia.

Apalagi, lanjut Emrus, kejadian dialektika antara Ganjar dengan Ketua DPP PDIP Puan Maharani dan Ketua DPD PDIP Jateng Bambang Wuryanto, sebagai bukti bahwa Ganjar memiliki kedewasaan komunikasi.

“Ganjar adalah pemimpin sejati, bukan boneka yang dielus-elus, disayang-sayang. Dia (Ganjar) pemimpin yang autentik (asli dirinya) yang dapat dipercaya,” pungkas Emrus. (cuy/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ganjar Targetkan Setiap Desa Ada Puskesmas Untuk Wujudkan Indonesia Emas


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler