Pengamat Yakin Jokowi Pertahankan Ketegasan Berprinsip

Selasa, 26 Agustus 2014 – 01:13 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Pengamat politik dari Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta, Arie Sujito mengharapkan Joko Widodo tetap mempertahankan ketegasan dalam berprinsip. Menurut Arie, presiden terpilih yang dikenal dengan panggilan Jokowi itu punya dukungan kuat dari rakyat sehingga tak perlu ragu-ragu dalam mengambil keputusan.

Arie mengatakan, kekuatan Jokowi justru pada ketegasan berprinsip dan mengambil keputusan. “Ini model pemimpin yang sedang dibutuhkan bangsa ini saat banyak pemimpin yang tidak berani mengambil risiko dan kurang kuat dalam memegang prinsip. Maka kekuatan Jokowi bukan hanya pada diri Jokowi sendiri, tetapi juga pada rakyat yang menghendaki pemimpin seperti itu,” kata Arie dalam pesan elektroniknya ke media, Senin (25/8).

BACA JUGA: Anas Minta Seluruh Asetnya Disita Saja

Dosen di Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISIPOL) itu menambahkan, Jokowi dikenal sebagai pemimpin yang selalu berusaha memastikan rencana, kebijakan yang diambil dan pelaksanannya bisa sejalan. Arie menilai blusukan adalah cara untuk memastikan kebijakan yang diambil memang berjalan sesuai rencana.

“Dari blusukan itu juga Jokowi mendengarkan suara rakyat sebagai dasar menetapkan policy dan membuat rencana yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Dengan begitu apa yang direncanakan memang betul-betul yang dibutuhkan rakyat, bukan hanya yang diinginkan pemimpin,” tandas Arie.

BACA JUGA: Harapkan SBY Bantu Jokowi Realisasikan Program Kerakyatan

Pengamat yang juga dikenal sebagai sosiolog itu juga menepis keraguan banyak pihak tentang kemampuan Jokowi dalam memimpin Indonesia untuk 5 tahun ke depan. Sebab, keberanian Jokowi sebagai kepala daerah dalam mengambil keputusan ternyata mementahkan keraguan banyak pihak.

“Keraguan sebagian pihak akan kemampuan presiden terpilih Jokowi dalam memimpin negara sebenarnya sulit menemukan buktinya. Bukan hanya soal prestasi sejak menjabat sebagai wali kota di Solo dan kemudian Gubernur DKI Jakarta, namun kekuatan Jokowi juga terletak pada keberaniannya mengambil keputusan,” pungkas Arie.(ara/jpnn)
 

BACA JUGA: Ingatkan Pemerintahan Baru Fokus pada Percepatan Kesejahteraan

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... PKB tak Tahu Diri, Sebaiknya Dikeluarkan dari Koalisi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler