Penggelapan Kas BRI: Polisi Akhirnya Ungkap Peran Ridho

Senin, 15 Januari 2018 – 20:54 WIB
Foto dua oknum pegawai BRI yang diduga melarikan uang kas. foto : IST/Sumutpos/jpg

jpnn.com, MEDAN - Polisi akhirnya mengungkap peran Chairul Ridho (CR) dalam kasus penggelapan uang kas BRI Putri Hijau sebesar Rp 6 miliar.

Kasat Reskrim Polrestabes Medan, AKBP Putu Yudha Prawira mengatakan, tersangka Chairul Ridho ikut merencanakan aksi penggelapan dengan dua pegawai TKK (Tambahan Kas Kantor) BRI, BN alias B dan ES alias H.

BACA JUGA: Keluarga Pembawa Kabur Uang BRI Bakal Menuntut

“Dia (Ridho) ikut merencanakan. Lalu, dia juga yang menyiapkan kendaraan bagi kedua pelaku lainnya,” kata Putu Yudha, Senin (15/1).

Tak hanya itu, lanjutnya, Ridho juga kabur ke Riau. Dalam kejahatan ini mendapat bagian ratusan juta.

BACA JUGA: Keluarga Pegawai BRI Pembawa Kabur Rp 6 Miliar Lapor Propam

“CR dapat bagian Rp 400 juta. Untuk kasus ini, sudah dua yang kami amankan,” tutur mantan Kasubdit III Tipikor Ditreskrimsus Polda Sumut.

Dia menambahkan, untuk tersangka lainnya yang ikut diamankan adalah ES alias H. Tersangka H ditangkap petugas saat bersembunyi di Kota Pekanbaru.

BACA JUGA: Oknum Pegawai BRI Pembawa Uang Rp 6 Miliar Tewas Mengenaskan

“Satu tersangka lainnya (B) masih dalam pengejaran. Dari keterangan sementara, tersangka H yang sudah kami amankan mendapatkan bagian Rp1,6 miliar,” tandasnya. (fir)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pegawai BRI Pembawa Kabur Uang Rp 6 Miliar Ditangkap di Riau


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler