Pengumuman! Jabatan Empok Sylvi Bakal Dilelang

Sabtu, 19 November 2016 – 07:05 WIB
Sylviana Murni. Foto: dok jpnn

jpnn.com - JAKARTA - Jabatan Deputi Gubernur DKI Jakarta bidang Budaya dan Pariwisata sampai sekarang masih kosong. 

Jabatan tersebut tadinya dipegang Sylviana Murni yang kini maju Pilkada DKI sebagai calon wakil gubernur berpasangan dengan Agus Yudhoyono.

BACA JUGA: FPI Meradang Lagi Nih

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta pun, membuka seleksi terbuka untuk posisi tersebut pada 2017 mendatang.

"Untuk seleksi terbuka deputi (gubernur bidang budaya dan pariwisata) akan dilaksanakan pada awal Januari 2017," ujar Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) DKI Jakarta Agus Suradika, Jumat (18/11).

BACA JUGA: Waduh..Sandiaga Siap Tabrak Hukum demi Batalkan Reklamasi

Diungkapkannya, tahun ini Pemprov DKI Jakarta belum membuka pendaftaran bagi pejabat yang ingin mengikuti seleksi terbuka tersebut. 

Untuk mengisi kekosongan posisi itu, Deputi Gubernur bidang Pengendalian, Kependudukan, dan Pemukiman DKI Jakarta Syahrul Effendi ditunjuk sebagai pejabat sementara.

BACA JUGA: Taruna Merah Putih Bantu Korban Kebakaran di Penjaringan

Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta Saefullah telah membuat surat edaran terkait seleksi terbuka itu yang dikirimkan kepada semua kementerian dan pemerintah daerah. 

Surat edaran tersebut juga telah diteken Basuki Tjahaja Purnama sebelum ia cuti untuk mengikuti Pilkada DKI Jakarta 2017.

Selanjutnya, berbagai persyaratan untuk dapat mengikuti seleksi terbuka ini akan ditayangkan di situs resmi Pemprov DKI. (wok/dil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Usung Semangat Perdamaian dan Toleransi, Relawan NKRI Gelar Karnaval


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler