Penonton Antusias Blatter Merinding

Selasa, 16 Desember 2008 – 07:26 WIB
TOKYO - Perhelatan Piala Dunia Antarklub 2008 baru akan memasuki babak semifinal besok (17/12)Tapi, FIFA (Federasi Sepak Bola Internasional) menganggap turnamen itu telah berlangsung sukses

BACA JUGA: Tiga Klub Berburu Juara Argentina

Penilaian tersebut disampaikan langsung Presiden FIFA Sepp Blatter


''Atmosfer turnamen ini sungguh luar biasa

BACA JUGA: Ginjal Felipao Bermasalah

Penonton banyak dan antusias
Saya bisa menjamin bahwa sponsor tentu akan sangat puas,'' kata Blatter saat media briefing tentang Piala Dunia 2010 di Prince Hall, Shinagawa Prince Hotel, Tokyo, Senin(15/12).

Pria asal Swiss tersebut mengaku setengah merinding saat menyaksikan laga Adelaide United melawan Gamba Osaka di Stadion Toyota Minggu lalu (14/12)

BACA JUGA: Jepang pun Terbelah

Itu tak lepas dari begitu fantastis dan militannya dukungan yang ditunjukkan suporter Gamba sepanjang pertandingan.

''Mereka tidak pernah sebentar pun berhenti bernyanyi dan berteriakStadion begitu hidup dan menyenangkanSemua bisa menonton dengan puasIni efek positif dari turnamen ini,'' seru pengganti Joao Havelange tersebut.

Blatter memang wajar puasDi dua laga terakhir yang merupakan babak perempat final, penonton tercatat berjumlah di atas 30 ribuMelihat minimnya publikasi turnamen itu di Jepang, jumlah penonton tersebut sudah tergolong besar

Animo penonton itu juga diimbangi atraktifnya penampilan tim pesertaBayangkan, Waitakere United yang hanya tim amatir, dan para pemainnya memiliki pekerjaan lain di luar sepak bola, mampu menyulitkan tim profesional sekelas Adelaide United yang notabene runner-up Liga Champions Asia 2008Waitakere bahkan unggul dulu sebelum akhirnya kalah 1-2.

Duel Al Ahly melawan Pachuca malah bisa disebut sebagai thriller saking menegangkan dan dramatisnyaTertinggal dulu dua gol, Pachuca bisa mengejar dan akhirnya merebut kemenangan 4-2 di babak perpanjangan waktu

''Jepang telah mendukung perkembangan sepak bolaMereka bisa menghelat Piala Dunia Antarklub dan Piala Konfederasi dengan sama baiknyaSaya juga angkat topi buat media Jepang yang telah pula ikut mendorong kemajuan sepak bola,'' tegas Blatter.

Wakil Presiden JFA (Asosiasi Sepak Bola Jepang) Junji Ogura yang hadir di kesempatan yang sama mengatakan, kesuksesan Piala Dunia Antarklub 2008 tak lepas dari kerja keras semua pihakPria yang juga anggota Komite Eksekutif FIFA itu menyatakan bakal merasa kehilangan karena tahun depan turnamen tersebut akan diselenggarakan di Uni Emirat Arab''Tapi, saya yakin turnamen ini akan tetap diminati di mana pun diadakan,'' ujar Ogura(ttg/ca)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Nyonya Tua Digdaya


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler