Tiga Klub Berburu Juara Argentina

Selasa, 16 Desember 2008 – 07:22 WIB
BUENOS AIRES - Juara Apertura Argentina belum bisa ditentukan hingga laga terakhir kemarin WIB (15/12)Sebab, ada tiga klub yang memperoleh poin sama

BACA JUGA: Ginjal Felipao Bermasalah

Yakni, San Lorenzo, Tigre, dan Boca Juniors
Ketiganya mengemas 39 poin

BACA JUGA: Jepang pun Terbelah



Dengan perbedaan selisih gol atau head to head diabaikan di Liga Argentina, tidak ada cara lain dalam menentukan juara kecuali mengadu ketiganya dalam playoff.

Penentuan juara lewat playoff merupakan kali pertama di Primera Division Argentina
Rencananya, babak itu dimainkan dengan sistem setengah kompetisi pada 17, 20, dan 23 Desember

BACA JUGA: Nyonya Tua Digdaya

Tapi, belum diputuskan venue maupun aturannya

''Kami tetap yakin akan menjadi yang terbaik di playoff, asal tidak mengulang kesalahan seperti lawan Colon,'' kata Juan Roman Riquelme, bintang Boca, kepada Fox Sports.

Dalam laga lawan Colon di Estadio Alberto Armando, Boca sempat lengah ketika unggul 3-0 hanya di 27 menit pertamaGol Boca dicetak Luciano Figueroa (dua gol) dan RiquelmeTapi, Colon membuat juara 22 kali Liga Argentina itu harus bersusah payah bertahan setelah membalas dua gol lewat Nicolas Torres (42') dan Lucas Valdermarin (52)Boca mampu bertahan dan menang 3-2.

Di laga lain, juara bertahan River Plate hanya bermain seri 1-1 lawan EstudiantesHasil tersebut membuat River Plate tetap terbenam di dasar klasemen dengan 14 poinTapi, mengingat kompetisi baru separo jalan dan sistem degradasi di Primera Division berdasar poin rata-rata di tiga musim terakhir, River Plate bakal sulit turun kasta(dns/ca)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Saling Gusur di Papan Atas Liga Primera


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler