Perampokan yang Aneh Banget Terjadi di Semarang, Korban Sampai Heran

Minggu, 06 Desember 2020 – 21:32 WIB
Ilustrasi salah satu pelaku perampokan dengan kekerasan. Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, SEMARANG - Dua perampok bersenjata pisau beraksi pada sebuah minimarket di Jalan Jati Raya, Kelurahan Srondol Wetan, Kecamatan Banyumanik, Kota Semarang.

Perampokan terjadi Kamis (3/12) sekitar pukul 01.00. Saat kejadian, hanya ada seorang karyawan yang berjaga.

BACA JUGA: Subur Si Dukun Cabul di Semarang Menggauli 9 Siswi, Begini Ceritanya

Seorang karyawan lainnya yang seharusnya juga bertugas, belum sampai di tempat kerja lantaran terhalang hujan deras.

Dua perampok mendatangi minimarket tersebut saat suasana benar-benar sepi.

BACA JUGA: Para Kades dari Kalsel Rela Jauh-jauh ke Semarang Demi Bertemu Pak Ganjar, Ini yang Disampaikan

Mereka berpura-pura sebagai pembeli.

Salah satu di antara mereka pura-pura membeli hand sanitizer.

BACA JUGA: Perampok Kabur, Emas Hasil Perampokan Terjatuh, Dia Tahu Enggak ya?

Sedangkan seorang pelaku lainnya mengawasi kondisi sekitar.

Kedua pelaku bertubuh tinggi kurus.

"Pelaku pura-pura membeli hand sanitizer, kemudian ditaruh di meja kasir sambil menodongkan pisau ke arah teman saya,” ungkap sumber yang enggan disebutkan namanya, seperti dikutip dari Radar Semarang, Minggu (6/12).

Merasa keselamatannya terancam, karyawan minimarket itu hanya bisa diam. Ia pasrah menuruti permintaan pelaku.

Karyawan minimarket itu digiring pelaku untuk menunjukkan brankas penyimpanan uang.

Aneh banget, pelaku enggan menguras seluruh uang di dalam brankas tersebut.

“Dia (pelaku) hanya minta diambilkan uang dari brankas Rp 1,9 juta. Padahal di brankas toko ada uang Rp 40 juta. Enggak tahu kenapa hanya minta diambilkan sebegitu,” kata sumber tersebut.

Dia menyebutkan, seorang pelaku yang masuk dan menodongkan pisau berperawakan tinggi kurus dan mengenakan masker.

Sebelum menuju brankas, pelaku sempat menguras uang di laci kasir.

“Kejadiannya cepat banget, hanya sepuluh menit. Setelah itu, pergi naik motor matic. Teman saya masih trauma,” ujarnya.

Pelaku juga mengambil puluhan bungkus rokok berbagai merek.

Kejadian ini telah dilaporkan ke Polsek Banyumanik. Pihak kepolisian telah mendatangi lokasi, termasuk memeriksa rekaman CCTV.

“Masih dilakukan penyelidikan. Nanti kalau ada perkembangan, kami sampaikan,” kata Kapolsek Banyumanik Kompol Benny Hartawan. (mha/aro)


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Semarang   perampokan   brankas   Pisau  

Terpopuler