Perempuan Teriak Histeris, Anggota Dewan Berhamburan

Selasa, 16 Mei 2017 – 00:42 WIB
Puluhan peserta rapat paripurna penyampaian LKPJ Bupati 2016 di ruang rapat DPRD Empat Lawang kocar-kacir, Senin (15/5), pukul 11.45 WIB. FOTO: HENDRO/SUMATERA EKSPRES/JPNN.com

jpnn.com, EMPAT LAWANG - Gedung DPRD Empat Lawang, Sumsel, kemarin heboh. Puluhan peserta rapat paripurna penyampaian LKPJ Bupati 2016 di ruang rapat dewan kocar-kacir.

Tak hanya para anggota dewan, tapi staf dan pegawai honorer yang ada di sana ikut berlarian ke luar dari gedung tersebut.

BACA JUGA: DPRD Kebanjiran Proposal Bansos

Penyebabnya, Amperemeter di pintu masuk gedung tersebut meledak dan terbakar. Kejadiannya, Senin (15/5), pukul 11.45 WIB. Siang itu, saat rapat paripurna berlangsung, tiba-tiba listrik padam.

Pegawai di kantor itu lalu menghidupkan genset. Kemudian, dari luar ruang rapat terdengar teriakan histeris dari staf perempuan. Hal tersebut membuat peserta rapat dan pegawai panik.

BACA JUGA: Rapat Dewan Rusuh, Kursi Ditendang, Mikrofon Melayang

Mereka pun berlarian ke luar ruang. Mereka mendapati Amperemeter di dinding pintu masuk terbakar.

Tak lama setelah para anggota dewan dan yang lain keluar, terdengar ledakan kecil dari arah Amperemeter yang terbakar itu.

BACA JUGA: Ngotot Minta Proyek, Anggota Dewan Bibirnya Pecah Dibogem PNS

Staf DPRD dengan sigap mengambil APAR (alat pemadam api ringan) dan menyemprotkan ke api yang membakar Amperemeter.

Tak lama kemudian, tibalah petugas pemadam kebakaran. Setelah kondisi terkendali, petugas PLN tiba untuk memperbaiki Amperemeter tersebut.

"Ini sudah kedua kalinya kejadian seperti ini," ujar Kipli, salah seorang anggota Satpol PP Empat Lawang yang bertugas kantor itu.

Pelaksana tugas (Plt) Sekretaris DPRD Empat Lawang, Yulius Sugiantara, membenarkan adanya kejadian itu.

“Senin minggu lalu juga kejadiannya seperti itu. Kami panggil pihak PLN agar diperbaiki. Ternyata, terjadi lagi hari ini (kemarin),” bebernya, seperti diberitakan Sumatera Ekspres (Jawa Pos Group).

Dia menilai, kejadian itu musibah murni, bukan keteledoran ataupun ada unsur sabotase. Wakil Ketua I DPRD Empat Lawang, Persi berharap kejadian itu tidak terulang untuk ketiga kalinya.

"Harus diperbaiki benar-benar sehingga tidak terulang lagi," tukasnya. (eno)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lho, Kok Anggota DPRD Dijemput Densus di Bandara


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Dprd   Empat Lawang  

Terpopuler