Peringatan Buat Bandar Narkoba, R Sudah Ditembak Mati

Kamis, 12 Maret 2020 – 22:28 WIB
Bandar narkoba yang ditembak mati aparat Polrestabes Surabaya. Foto: ANTARA/Didik Suhartono

jpnn.com, SURABAYA - Bandar narkoba kelas kakap di wilayah Sidoarjo, Jawa Timur, ditembak mati petugas Polrestabes Surabaya.

Pelaku yang dikenal dengan sapaan "R", tercatat sebagai warga Madura.

BACA JUGA: Pasutri Ini Ternyata Bandar Narkoba, Lihat nih Barang Buktinya

"Penangkapan kami lakukan di wilayah Sidoarjo. Tetapi karena yang bersangkutan berupaya melawan petugas menggunakan senjata tajam, terpaksa kami lakukan tindakan tegas terukur," kata Kasat Narkoba Polrestabes Surabaya AKBP Memo Ardian kepada wartawan di Kamar Mayar RSUD Dr Soetomo Surabaya, Kamis (12/3) sore.

Tiga tembakan yang dilepaskan polisi mengakibatkan dada pelaku tertembus peluru di bagian dada kanan, kiri, serta ulu hati hingga mengantarkannya ke akhirat.

BACA JUGA: BNN Jabar Tembak Mati Pengedar Narkoba di Rest Area Tol Japek

Dalam penangkapan tersebut, polisi mengamankan barang bukti sedikitnya 1,5 kilogram narkoba jenis sabu-sabu.

"Informasi selengkapnya besok akan dirilis Pak Kapolrestabes Surabaya," ucap Memo.

BACA JUGA: Pratu Demisia Jual Senpi dan Amunisi TNI ke KKB, Hasilnya untuk Berfoya-foya

Tercatat sejak bulan Januari hingga pertengahan Maret 2020, aparat Polrestabes Surabaya telah menembak mati tiga pelaku peredaran narkoba.

Pertama menembak mati Rizal Wahyu Putra, warga Jalan Petemon Kuburan Surabaya pada tanggal 2 Januari. Dari pemuda berusia 29 tahun itu, polisi mengamankan barang bukti 1,5 kilogram sabu-sabu dan 950 butir pil ineks.

Selain itu menembak mati bandar narkoba bernama Mustofa Ali Al Faris pada 14 Februari. Dari pemuda berusia 24 tahun asal Pasuruan itu, polisi mengamankan barang bukti narkoba jenis sabu-sabu seberat 1 kilogram dan 1000 butir pil ekstasi. (antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler