Perintah Jenderal Idham Azis kepada 8 Kapolda Baru

Jumat, 20 November 2020 – 14:00 WIB
Kapolri Jenderal Idham Azis. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Kapolri Jenderal Pol Idham Azis melantik delapan kapolda baru, dilanjutkan prosesi serah terima jabatan yang digelar secara tertutup di Ruang Rapat Utama Mabes Polri, Jakarta, Jumat (20/11).

Kapolri meminta delapan kapolda yang baru dilantik untuk melakukan persiapan pengamanan terkait pelaksanaan Pilkada Serentak 2020.

BACA JUGA: Perintah Terbaru Jenderal Idham Azis, Seluruh Anggota Polri Harus Tahu

"Pertama, terkait perintah kepada para kapolda yang menjabat agar segera mempersiapkan personelnya, laksanakan pengamanan Pilkada Serentak pada tanggal 9 Desember 2020," kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Pol Awi Setiyono menyampaikan amanat Kapolri.

Hal itu disampaikan dalam upacara serah terima jabatan (sertijab) di Rupatama Mabes Polri, Jakarta, Jumat.

BACA JUGA: Jenderal Idham Azis Terbitkan 9 Telegram, Ada Pergantian Jabatan Strategis

Kedua, Kapolri Idham Azis juga menekankan kepada kapolda untuk memastikan seluruh jajaran Polri menjaga netralitas Korps Bhayangkara dalam pelaksanaan pesta demokrasi lima tahunan tersebut.

Ketiga, Kapolri juga memerintahkan seluruh jajaran Kepala Satuan Wilayah (Kasatwil) untuk mempersiapkan pengamanan menjelang libur panjang Natal 2020 dan Tahun Baru 2021.

BACA JUGA: Hugua DPR Minta Kepastian Gaji PPPK, MenPAN-RB Jawab Begini

"Bagaimanapun dalam situasi pandemi COVID-19 ini tentunya kegiatan keagamaan teman-teman kita yang beragama Nasrani merayakan Natal dan perayaan malam Tahun Baru tentunya ini juga harus menjadi prioritas pengamanan Polri sehingga kehadiran Polri betul-betul dirasakan masyarakat," kata Awi.

Keempat, para kapolda juga diharapkan melakukan kegiatan yang dapat menimbulkan empati dan simpati masyarakat serta menggelar operasi kegiatan pelayanan di masa pandemi saat ini.

"Dalam masa pandemi tentunya kegiatan-kegiatan pemberian bantuan kepada masyarakat, bansos, memberikan masker, hand sanitizer dan lain-lain sangat membantu sekali terhadap pencegahan maupun pemutusan penyebaran rantai COVID-19," kata Awi.

Irjen Pol Fadil Imran dilantik menjadi Kapolda Metro Jaya menggantikan Irjen Pol Nana Sudjana yang ditugaskan menjadi Koorsahli Kapolri. Fadil sebelumnya adalah Kapolda Jatim.

Kapolri juga resmi melantik Irjen Pol Ahmad Dofiri sebagai Kapolda Jabar setelah Irjen Pol Rudy Sufahriadi dimutasi ke Widyaiswara Kepolisian Utama TK. I Sespim Lemdiklat Polri.

Selain Kapolda Metro Jaya dan Kapolda Jawa Barat, juga dilakukan serah terima jabatan para perwira tinggi Polri lainnya, di antaranya adalah Kapolda Bali Irjen Pol Petrus R Golose yang dimutasikan sebagai Pati Bareskrim Polri.

Irjen Pol Putu Jayan Danu Putra yang sebelumnya adalah Widyaiswara Utama Sespim Lemdiklat Polri dipercaya menempati jabatan yang ditinggalkan Petrus, yakni sebagai Kapolda Bali.

Irjen Pol Baharudin Djafar yang sebelumnya merupakan Kapolda Maluku dimutasikan sebagai Analis Kebijakan Utama Baharkam Polri.

Koorsahli Kapolri Irjen Pol Refdi Andri ditunjuk untuk mengisi kursi Kapolda Maluku.

Kemudian Irjen Pol Nico Afinta yang sebelumnya menjabat Kapolda Kalsel dipromosikan menempati jabatan Kapolda Jatim.

Kapolda Malut Irjen Pol Rikwanto ditunjuk untuk mengisi jabatan yang ditinggalkan Nico yakni Kapolda Kalsel.

Kakorbinmas Baharkam Polri Irjen Pol Risyapudin Nursin selanjutnya dipercaya sebagai Kapolda Malut.

Kapolda Jambi Irjen Pol Firman Shantyabudi diangkat untuk menempati Aslog Kapolri.

Widyaiswara Kepolisian Utama Tk. 1 Sespim Lemdiklat Polri Irjen Pol Albertus Rachmad Wibowo diangkat menjadi Kapolda Jambi.

Kemudian Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri Brigjen Pol Ferdy Sambo dipercaya menduduki jabatan Kadiv Propam Polri.

Sertijab digelar di Rupatama Mabes Polri dengan memperhatikan prosedur protokol kesehatan. (antara/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler