Perkenalkan Sergey Pushniakov, Pemain Baru Tira Persikabo

Sabtu, 19 Juni 2021 – 23:23 WIB
Pemain PS Tira Persikabo Sergey Pushniakov . Foto: Liga Indonesia Baru

jpnn.com, JAKARTA - PS Tira Persikabo mengumumkan rekrutan baru jelang bergulirnya Liga 1 2021/2022.

Sergey Pushniakov yang berpaspor Berlarusia itu didatangkan dari FC Gorodeya, yang berkompetisi di kasta tertinggi di negaranya.

BACA JUGA: Hasil Akhir Arema FC vs PS Tira Persikabo di Laga Pembuka Piala Menpora 2021

Pushniakov sudah meneken kontrak pada Jumat (18/6), dan akan mengenakan nomor punggung 53. 

PS Tira Persikabo sendiri baru mengumumkannya pada Sabtu (19/6), usai menjalani latihan.

BACA JUGA: Barito Putera 2 vs 2 Tira Persikabo, Laskar Antasari Lolos ke Perempat Final

Sejauh ini, PS Tira Persikabo baru menambah satu pemain asing setelah mencoret tiga pemain lainnya.

Satu pemain asing dari skuad lama yang dipertahankan ialah Ciro Alves.

BACA JUGA: Polda Lampung Gerak Cepat, 140 Preman dan Pelaku Pungli Diamankan

Dipilihnya Pushniakov karena dia dinilai mampu bermain di beberapa posisi.

Saat latihan, pelatih kadang menempatkannya sebagai bek kiri, tetapi untuk meningkatkan serangan, dia juga bisa dimaksimalkan sebagai penyerang sayap kiri.

Pernah pula dia didapuk untuk mengisi pos gelandang dan memperkuat jangkar permainan Tira Persikabo.

"Pastinya saya senang bisa bergabung dengan klub ini. Saya belum terbiasa latihan di Indonesia, di Eropa lebih sejuk, di sini cuaca lebih panas," katanya, mengomentari kesan latihan bersama tim usai menandatangani kontrak.

Soal target, Pushniakov menyebut lebih penting untuk menyatukan visi seluruh tim sebelum berbicara target pribadi.

Tujuannya agar bisa meraih hasil yang positif di setiap pertandingan.

"Setiap pemain tentu berharap positif untuk timnya. Saya juga berharap supaya semua pemain di tim ini memiliki tujuan yang sama, sehingga kami bisa meraih apa yang dimimpikan," ucap Pushniakov. (dkk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tira Persikabo vs PSIS: Skor Akhir 1-3, Diwarnai Tendangan Bebas


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler