Perkuat Modal, Danamon Lakukan Rights Issue

Kamis, 14 Juli 2011 – 20:06 WIB

JAKARTA - Guna memperkuat posisi permodalan dan meraih peluang pertumbuhan bisnis, PT Bank Danamon Indonesia Tbk (Danamon) melakukan Penawaran Umum Terbatas (Rights Issue)Rights issue tersebut, menurut Direktur Utama Danamon, Henry Ho bersifat terbatas ditujukan kepada pemegang saham.

"Secara resmi, per 14 Juli 2011 PT Bank Danamon Indonesia Tbk memberitahukan ke publik rencana menambah permodalannya melalui penawaran umum terbatas kepada pemegang saham dalam rangka penerbitan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu," kata Henry Ho, di Jakarta, Kamis (14/7).

Sehubungan dengan rencana tersebut, lanjutnya, Danamon hari ini telah menyampaikan rencana penerbitan HMETD ke BAPEPAM-LK dan Bursa Efek Indonesia

BACA JUGA: Pangsa Kendaraan Niaga Membesar

"Pengumuman dan informasi yang lebih rinci mengenai Penawaran Umum Terbatas kepada para pemegang saham dilakukan setelah menyampaikan Pernyataan Pendaftaran ke BAPEPAM-LK dalam beberapa minggu ke depan," ungkapnya.

Rights Issue yang dilakukan Danamon saat ini setelah melihat kondisi riil Danamon per 31 Maret 2011
"Permodalan Danamon berada pada posisi yang kuat dengan rasio kecukupan modal (CAR) terkonsolidasi dan stand alone masing-masing sebesar 14,7 persen dan 12,1 persen

BACA JUGA: Operasikan Gudang, Soho Group Inves Rp 50 M

Artinya jauh diatas rasio minimum yang ditetapkan oleh Bank Indonesia sebesar 8 persen," tegasnya.

Selain itu, imbuh Henry,Rights Issue ini akan memperkuat posisi permodalan Danamon, mendukung upaya-upaya untuk mempererat lagi hubungan dengan nasabah, serta mendukung pertumbuhan kredit dan pangsa pasarnya.

“Kami percaya akan potensi ekonomi dan sektor perbankan di Indonesia
Oleh karenanya, kami melakukan Rights Issue untuk memperkuat posisi permodalan Danamon dan mendukung percepatan ekspansi kami dalam lingkungan operasional yang kondusif saat ini

BACA JUGA: Lion Air Harus Istirahatkan 13 Pesawat

Modal yang dihimpun akan memungkinkan Danamon untuk meningkatkan pangsa pasar kami di Indonesia dan memanfaatkan setiap peluang yang muncul dalam waktu dekat," tegasnya.

Sementara Chief Financial Officer Danamon, Vera Eve Lim menambahkan, dalam pelaksanaan rencana Penawaran Umum Terbatas ini, Danamon telah menunjuk Citi dan Deutsche Bank sebagai Pembeli Siaga (Standby Purchasers) dan PT Danareksa Sekuritas sebagai Penyelenggara (Arranger)(fas/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... IHSG Mendekati 4.000 Lagi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler