Pernak-pernik Valentine Mulai Diburu

Jumat, 05 Februari 2010 – 12:28 WIB
JAKARTA - Perayaan Hari Kasih Sayang atau Valentine Day tinggal sembilan hari lagiSeiring semakin dekatnya tanggal 14 Februari, beberapa pusat perbelanjaan di Jakarta sudah mulai menyediakan pernak-pernik valentine

BACA JUGA: Cuaca Buruk Masih Mengancam



Masyarakat, khususnya kaum muda mulai memburu benda tersebut
Seperti di salah satu pusat perbelanjaan di kawasan Pasar Palmerah misalnya, beberapa gerai terlihat menjual pernak-pernik, mulai dari bantal berbentuk hati, bunga mawar yang juga menjadi ciri khas perayaan hari kasih sayang, boneka, serta masih banyak lagi benda-benda tentunya yang lebih identik dengan warna pink lainnya.

Begitu juga yang ada di beberapa tempat perbelanjaan lainnya

BACA JUGA: Persalinan Beresiko Disubsidi Rp 4 Juta

beberapa gerai juga telah menyediakan barang sebagai edisi khusus dalam perayaan hari valentine tahun ini
Kebanyakan remaja juga sudah mulai terlihat memilih benda-benda yang ada di gerai-gerai tersebut

BACA JUGA: Pasrah Hadapi Kampanye Hitam

Meski hanya sekedar melihat-lihat terlebih dahulu.

Seperti diungkapkan Rudi, pelajar di sebuah SMU, dia datang ke tempat perbelanjaan untuk melihat benda-benda yang nantinya diberikan kepada teman spesialnya tepat pada hari kasih sayangNamun untuk kali ini ia tidak ingin membeli dahulu karena perayaan valentine masih cukup jauh sekaligus ingin memilih barang yang tepat.

"Sekedar melihat dulu, selain melihat disini, saya juga melihat di tempat lainnya, siapa tahu ada benda yang terbaru sebagai ungkapan kasih sayang," tambahnya.

Agung, remaja ini juga sudah mulai melakukan pemburuan terhadap benda-benda khas valentineNamun ia lebih memilih mencari cokelatIa berencana akan memberikan cokelat di tambah bunga mawar sebagai ungkapannya kepada teman dekatnya"Karena memang benda itu selain murah juga memberikan makna yang sangat romantis," ungkapnya.(oji/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Diplomat Diminta Lebih Proaktif


Redaktur : Antoni

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler