jpnn.com - SIDOARJO - Persela Lamongan berhasil meraih kemenangan saat menjamu Bali United di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Kamis (13/10) malam. Tampil di hadapan ribuan LAmania yang harus mendukung timnya di kota lain, Persela tampil impresif.
Sejak menit awal babak pertama, tanda-tanda Laskar Joko Tingkir sudah terlihat. Gaya permainan agresif Aji Santoso, terlihat begitu mendominasi jalannya pertandingan.
BACA JUGA: Bimo Pradikto Juara Baru Pertamax Motorsport Sprint Rally Championship 2016
Meski terus menekan, Persela baru berhasil mencetak gol pertamanya pada menit ke-25, melalui Ivan Carlos.
Gol itu membuat penggawa Laskar Joko Tingkir makin termotivasi untuk menambah gol. Gustavo Conceicao sukses menggandakan keunggulan saat laga masuk menit ke-28. Skor 2-0 menutup babak pertama.
BACA JUGA: Tahan Imbang Barito Putera, Persipura Sodok Runner Up Klasemen
Memasuki babak kedua, Pelatih Persela Aji Santoso mulai melakukan eksperimen. Sebaliknya, Bali United semakin hati-hati, dan berusaha melancarkan serangan untuk membalas ketertinggalan.
Tapi, gol tak tercipta, justru Persela yang berhasil mencetak gol pada menit ke-90 melalui Saddil Ramadhan. Persela pun berhasil menang besar dan meraih tiga poin. (dkk/jpnn)
BACA JUGA: Laskar Wong Kito Taklukkan Persegres Gresik, Skor 3-0
BACA ARTIKEL LAINNYA... Beto Hattrick, Sriwijaya FC Cukur Persegres 3-0 di Babak Pertama
Redaktur : Tim Redaksi