Perseteruan Ahok-Menpora, Jokowi: Nggak Usah Rame-rame

Kamis, 26 Juni 2014 – 18:39 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta nonaktif, Joko Widodo angkat bicara soal perseteruan antara Pelaksana tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dengan Menteri Pemuda dan Olahraga, Roy Suryo  terkait persoalan rekomendasi pembongkaran Stadion Lebak Bulus, Jakarta Selatan untuk dijadikan lahan pembangunan depo Mass Rapit Transit (MRT).

Pria yang akrab disapa Jokowi itu menyatakan, hal tersebut seharusnya bisa diselesaikan dengan langkah-langkah yang baik. Proses penyelesaian itu bisa dilakukan baik oleh pihak Kemenpora maupun dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

BACA JUGA: Parkir Liar Diberantas, Diduga Ada yang Beking

"Diselesaikan yang baik. Ini kan untuk kepentingan masyarakat. Pemerintah pusat melalui Kementerian Olahraga memberikan dukungan tapi juga dari kekurangan yang harus disiapkan oleh provinsi, oleh gubernur, bisa juga," kata Jokowi usai klarifikasi harta kekayaan di KPK, Jakarta, Kamis (26/6).

Menurut Jokowi, permasalahan tersebut bisa diselesaikan secara damai. "Ini kan antarinstansi di provinsi dan pusat kan enggak usah rame-rame," ujarnya.

BACA JUGA: IPW Desak Usut Aksi Oknum TNI Bakar Jukir Monas

Diberitakan banyak media, Ahok menuding Roy hanya ingin mencari popularitas. Hal itulah yang dinilainya mendasari Roy untuk melakukan somasi terhadap Ahok, sehubungan dengan belum dikeluarkannya surat rekomendasi pembongkaran Stadion Lebak Bulus, Jakarta Selatan, untuk depo MRT. (gil/jpnn)

 

BACA JUGA: Pejabat Dishub DKI Kembali Digarap Kejagung

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jakmania Dukung Sikap Menpora


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler