Persik Kediri Bakal Tambah Pemain, Ini Posisi yang Diincar

Selasa, 16 November 2021 – 22:36 WIB
Para pemain Persik Kediri sebelum memulai laga di Liga 1 2021/22. Foto: Instagram/PersikKediriOfficial

jpnn.com, JAKARTA - Persik Kediri terus berbenah agar bisa makin maksimal di sisa Liga 1 2021/2022. Pelatih baru Persik Javier Roca menegaskan siap menambah amunisi baru untuk jendela transfer tengah musim nanti.

Menurut Pelatih asal Chile itu tak adanya pemain asing tambahan di lini tengah harus diubah di putaran kedua Liga 1 2021/2022 nanti.

BACA JUGA: Persik Bikin Pelatihan Laws of The Game Kepada Para Pemain, Ini Tujuannya

Satu slot pemain Asia dari Persik yang sebelumnya diisi oleh Ibrahim Bahsoun, kini kosong setelah dirinya memilih mengakhiri kerja sama lebih cepat.

"Kami butuh beberapa pemain mungkin ada tiga sampai empat pemain. Kami sambil berjalan ini, beberapa minggu ke depan akan kami tentukan siapa yang bisa direkrut," katanya, di situs PT LIB.

BACA JUGA: Persela Menang Tipis atas Persik, Dua Pemain Jadi Pahlawan

Dengan kondisi saat ini, lanjut Rocha, target bisa masuk ke posisi sepuluh besar di akhir musim nanti bisa terpenuhi.

Namun, untuk mencapai harapan tersebut pemain tim berjuluk Macan Putih itu harus menunjukkan kerja yang lebih keras lagi.  

BACA JUGA: Penuhi Kebutuhan Industri Pertambangan, Mitsubishi Kenalkan Fuso Mining Spec

"Kami harus kerja keras dan minta pemain ikut semua yang diinginkan di pertandingan nanti," ucapnya.

Saat ini, Persik duduk di posisi ke-15 di klasemen sementara Liga 1 2021/2022 dengan torehan sepuluh poin dari sebelas laga.

Mereka mencatatkan dua kali menang, empat kali imbang, dan lima kali kalah. (dkk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Diwarnai 2 Gol Bunuh Diri, Persik Bungkam Persipura 4-2


Redaktur : Rasyid Ridha
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler