Persipura Bikin Malu Maziya di Maladewa

Selasa, 17 Maret 2015 – 21:00 WIB
Boaz Salossa. Foto: Dokumen JPNN.com

jpnn.com - PERSIPURA Jayapura tampil luar biasa di tiga laga perdana Piala AFC 2015. Boaz Salossa dkk sukses menyapu kemenangan sampai matchday ketiga grup E. Korban ketiga Persipura adalah Maziya S&R. Bertandang ke Stadion Nasional, Male, Maladewa, Selasa (17/3) malam, Mutiara Hitam menang dengan skor 2-1.

Gol kemenangan Persipura dicetak oleh Boaz Salossa pada menit ke-35, dan Lancine Kone pada menit ke-76. Gol hiburan Maziya dicetak oleh Abdulla Asadhulla pada menit ke-78.

BACA JUGA: Pellegrini Nilai Harga Pemain Inggris tak Masuk Akal

Sejak menit awal, Persipura tampil percaya diri dan berani langsung menekan sejak awal laga. Menit keempat Persipura mendapat peluang pertama setelah Boaz Salossa melepaskan shoot. Sayang, tendangannya masih lemah sehingga bisa diamankan Imran Mohamed.

Boaz kembali mendapat peluang menit ke-8, tapi masih mudah diantisipasi kiper lawan. Maziya juga sempat membuka peluang. Pada menit ke-13, Mohamed Umair melepaskan sepakan percobaan, namun bola diamankan Dede Sulaiman.

BACA JUGA: Jadi Pelatih Sunderland Hingga Akhir Musim, Ini Kata Advocaat

Persipura baru mencetak gol pada menit ke-35. Boaz mencatatkan nama sebagai pencetak gol setelah memaksimalkan umpan Robertino Pugliara. Skuat asuhan Oswaldo Lessa tak berhenti. Pada menit ke-39, ancaman diberikan namun bola tembakan Lancine Kone menyamping. Skor 0-1 menutup paruh pertama.

Pada babak kedua, Persipura sedikit menurunkan tempo permainan. Sebaliknya, Maziya tampil makin terbuka dan terus mencoba menyamakan kedudukan. Benar saja, jala gawang Mutiara Hitam harus bergetar pada menit ke-73. Beruntung gol yang dicetak Striker Maziya, Abdulla Asadhulla, dianulir setelah dianggap berada dalam posisi offside.

BACA JUGA: Cedera Gelandang Persib Ini Mulai Membaik

Gol anulir itu membuat Persipura yang mulai loyo greng lagi, Persipura akhirnya memperbesar keunggulan pada menit ke-76. Kini, giliran Lancine Kone yang mencetak gol setelah menyambar langsung bola direct. Bola yang tak sempurna dihadang Imran bergulir ke dalam gawang Maziya.

Keunggulan 2-0 Persipura tidak bertahan lama. Abdulla Asadhulla membayar tuntas pada menit ke-79, setelah golnya dianulir. Maziya memperkecil ketinggalan setelah bola sepakan memaksimalkan bola muntah yang membentur tiang gawang Persipura tak bisa dihadang.

Usai kebobolan, Lan Louis Kabes dikeluarkan wasit setelah mendapat kartu kuning kedua. Ancaman kembali didapat Persipura pada menit ke-90, namun bisa dipatahkan Dede Sulaiman. Skor 2-1 untuk Persipura bertahan hingga laga berakhir. (dkk/jpnn)

Susunan Pemain
Maziya: Imran Mohamed, Ali Amdhan, Ismail Faruhad, Samdhooh Mohamed, Zhivko Dinev, Mohamed Irufaan (Imaaz 74'), Hosoe Toshiya, Ahmed Nashid, Mohamed Umair (Yaamin 63'), Abdulla Asadhulla (C), Pablo Rodriguez Aracil

Persipura: Dede Sulaiman, Ruben Sanadi, Dominggus Fakdawer, Ricardo Salampessy (Anis Tjoe 63'), Gerald Pangkali, Imanuel Wanggai, Nelson Alom, Robertino Pugliara (Ferinando Pahabol 77'), Ian Louis Kabes, Boaz Solossa (C), Lancine Kone (Lim Jun Sik 86')

BACA ARTIKEL LAINNYA... Musim Belum Mulai, Yamaha vs Repsol Honda Sudah Panas


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler