jpnn.com, JAYAPURA - Barito Putera akan bertandang ke Stadion Mandala Jayapura, markas Persipura Jayapura, dalam lanjutan Liga 1 2018 pekan ke-19, Minggu (4/8).
Kesempatan untuk memperkecil jarak dengan pemuncak klasemen sementara tentu akan menjadi motivasi skuad asuhan Jacksen F Tiago dalam laga kali ini.
BACA JUGA: Sriwijaya FC Yakin Mampu Curi Poin di Kandang Persib Bandung
Kondisi Barito Putera saat ini tentu mulai dipertanyakan. Setelah hanya mencatatkan satu kemenangan tiga kali seri dan satu kekalahan dari lima laga terakhirnya di ajang Liga 1, konsistensi the Yellow River mulai goyah.
Satu-satunya kemenangan terjadi melawan sesama tim Kalimantan, Mitra Kukar, dengan skor mendebarkan 3-4, 6 Juli lalu.
BACA JUGA: Dilempari Fan, Manajer PSMS Balas Acungkan Jari Tengah
Akibat hasil 0-0 dan 2-2 melawan Madura United dan Persib Bandung dalam dua pekan terakhir, Barito harus menyerahkan singgasana juara paruh musim kepada Maung Bandung, yang kini menguasai puncak klasemen dengan 32 poin.
Kabar baiknya adalah, jika mereka berhasil menang atas tuan rumah Persipura maka Barito Putera bisa menyusul poin Persib Bandung, meski dengan jumlah laga lebih banyak.
BACA JUGA: Dicaci Maki Fan PSMS, Begini Komentar Keras Peter Butler
Namun ini jelas bukan laga yang mudah untuk Barito. Lawan tuan rumah mereka ini di masa lalu mencatatkan situasi lebih unggul dengan dua kemenangan dan tiga draw dalam lima pertemuan terkininya.
Head coach Barito Putera, Jacksen F Tiago mengungkapkan memiliki persiapan selama sepekan. Mereka pun berangkat lebih awal menuju Jayapura lebih awal guna beradaptasi dengan iklim. “Kita banyak lakukan persiapan di Banjarmasin, dan selama di Jayapura kondisi pemain dalam kondisi siap tempur,” ucap Jacksen.
“Laga kali ini juga menjadi laga cukup spesial bagi saya. Saya pernah lama beberapa tahun disini (Persipura) tentu bertemu dengan teman lama akan sangat menyenangkan. Namun saat ini saya memegang teguh lambang Barito di dada,” ungkapnya.
Penjaga gawang Barito Putera, Adhitya Harlan pun sangat antusias menyambut laga kontra Persipura siang nanti. “Kami akan berikan yang terbaik dan semoga saja bisa membawa pulang poin ke Banjarmasin,” terangnya.
Situasi kurang menyenangkan dialami oleh tuan rumah Persipura Jayapura setelah mereka hanya berhasil mencatatkan satu kemenangan saja dalam lima laga terkininya di ajang Liga 1 Indonesia. Satu-satunya tiga poin yang mereka peroleh adalah saat melawan tim basement klasemen, PSMS Medan, tanggal 12 Juli lalu.
Dalam sisa 4 pertandingan lainnya, skuad Mutiara Hitam mencatatkan dua draw (skor 0-0 melawan Perseru Serui dan PSIS Semarang) dan dua kekalahan (3-2 melawan Persela Lamongan dan 0-2 melawan Bhayangkara FC).
Pelatih Persipura, Amilton Silva De Oliviera, mengatakan bahwa timnya sudah mempersiapkan strategi untuk meladeni Barito Putera.
"Kalau saya percaya kita akan menang. Minggu ini kita kerja keras, mulai dari pelatih, asisten dan pemain. Dan kini kita akan fokus untuk meraih tiga poin. Persipura tidak punya keinginan draw dan harus menang," ujar Amilton dalam jumpa pers di Jayapura, kemarin (3/8).
Pelatih asal Brasil itu juga berharap anak asuhnya selalu siap untuk menghadapi tekanan Barito yang disebutnya sebagai tim yang kuat saat ini.
"Minggu ini kita juga sudah racik strategi dan kalau semua pemain depan, gelandang dan bek siap semua akan lebih kuat. Barito juga punya skuad yang kuat dan pelatihnya (Jacksen F Tiago) juga bagus karena dia lama melatih di sini," ucapnya.
"Semua pemain siap dan tidak ada masalah untuk pertandingan besok. Besok kami akan buat surprise," ujarnya.
Sementara itu, pemain sayap Persipura, Prisca Womsiwor, mengatakan bahwa ia bersama rekan-rekannya juga sudah melupakan hasil kekalahan di kandang Persela Lamongan.
"Kami semua pemain sudah siap untuk menghadapi pertandingan besok dan hasil pertandingan kemarin kami sudah lupakan dan kami ingin mencuri tiga poin," ucapnya. (bir/by/bin)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Bhayangkara FC Menang, PSMS Makin Terbenam di Dasar Klasemen
Redaktur & Reporter : Budi