Pertarungan Pelatih Terbaik Dunia versus Tim Solid

Rabu, 17 Februari 2016 – 17:55 WIB
Pep Guardiola. Foto: AFP

jpnn.com - BAYERN Muenchen akan bertemu Juventus pada di leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Rabu (24/2) mendatang. 

Dimata Cesare Prandelli, mantan pelatih Italia kedua tim tersebut sama-sama tangguh. Baginya Bayern Muenchen beruntung karena memiliki Josep Guardiola sebagai pelatih yang dianggap Prandelli sebagai pelatih terbaik dunia.  

BACA JUGA: 8 Rekor Buruk MU Sejak Dilatih Van Gaal (2)

Disisi lain Juventus diakui Prandelli merupakan tim yang solid dan fantastik dalam taktik permainan dan mampu mengalahkan tim manapun. 

"Ini adalah duel paling rumit di babak 16 besar. Juve punya peluang melawan Bayern, dan ini benar-benar duel 50-50. Bayern adalah tim impresif dengan identitas yang jelas, yang bisa memainkan dua formasi berbeda," kata Prandelli kepada La Gazzetta dello Sport.

BACA JUGA: Gara-Gara Lionel Messi, Wanita Ini Dibully

"Mereka memiliki pemain-pemain berteknik tinggi yang bahkan masih muda. Namun, dengan bermain seperti biasanya, Juve bisa menunjukkan kalau mereka tim yang fantastis." ujarnya.(ray/jpnn)

BACA JUGA: Reaksi Guus Hiddink Setelah Chelsea Kalah dari PSG

BACA ARTIKEL LAINNYA... Petinju Dunia Ini Akhirnya Minta Maaf pada Komunitas LGBT


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler