Peserta Gowes Nusantara 2019 Etape Gamalama Membeludak

Senin, 15 Juli 2019 – 03:59 WIB
Ajang Gowes Nusantara 2019 di Ternate. Foto: Kemenpora

jpnn.com, TERNATE - Animo warga Ternate untuk melakukan olahraga bersama di pagi hari tak surut meski sempat ada gempa di Sulawesi Utara yang berdampak terhadap peringatan dini tsunami.

Ajang Gowes Nusantara yang nerupakan bagian kampanye Ayo Olahraga Kemenpora, tetap diikuti oleh ribuan orang. Tak kurang 13.000 pegowes ambil bagian dalam kegiatan yang dipusatkan di Lapangan Ngaralamo Salero, Ternate, Minggu (14/7).

BACA JUGA: Menpora Imam Nahrawi Tinjau Pelatnas Muaythai Untuk SEA Games 2019

Mengambil start di depan Kesultanan Ternate, Gowes Nusantara etape Gamalama itu dibuka secara resmi oleh Walikota Ternate H. Burhan Abdurahman yang didampingi oleh Asdep Olahraga Pendidikan DR. Alman Hudri.

Dalam sambutannya sebelum mengibaskan bendera start, Walikota Burhan Abdurahman sangat mengapresiasi animo warga masyarakat terhadap kegiatan yang digagas oleh Kemenpora itu.

BACA JUGA: Tinjau Pelatnas Muaythai, Menpora ke Atlet: Kalian adalah Pejuang Merah Putih

BACA JUGA: Ini Saran PT LIB Agar Markas Kalteng Putra Bisa Segera Digunakan

"Atas nama warga masyarakat Ternate, dari lubuk hati yang paling dalam kami mengucapkan terimakasih kepada bapak Menpora RI H. Iman Nahrawi beserta jajarannya yang telah kembali mempercayai Ternate sebagai tuan rumah penyelenggaraan Gowes Nusantara untuk tahun ketiga secara beruntun," ucap Walikota Burhan Abdurahman.

BACA JUGA: Deklarasi Lombok Jadi Penutup AYIC 2019

"Program ini selain mampu mendongkrak kesadaran warga untuk berolahraga dan bergerak apapun jenis olahraganya, ternyata mampu meningkatkan roda perekonomian serta destinasi wisata di Ternate ini," tambahnya.

Gowes Nusantara etape Gamalama ini menpuh jarak 15 Km, diikuti oleh segenap komponen masyarakat, komunitas, TNI dan Polri dengan mengambil rute start di depan kesultanan ternate menuju jalan Pemuda, jalan Patimura, jalan Yos Sudarso, jalan Kalumata Puncak dan kembali finish di depan keraton kesultanan Ternate.

Sementara itu, asisten deputi Pengelolaan Olahraga Pendidikan Alman Hudri yang didampingi oleh Kabag Humas Kemenpora Isa Anshari, berucap terima kasih kepada Pemda kota Ternate, TNI dan Polri khusunya warga kota Ternate yang berpatisipasi dalam menyukseskan kegiatan Gowes Nusantara 2019 ini.

"Melihat animo masyarakat untuk bergerak dan berolahraga meski seminggu sebelumnya terjadinya gempa tektonik, sehingga BMKG merilis status waspada tsunami untuk kota ini, namun tak mengurangi niat masyarakat untuk hidup sehat mendapatkan kebugaran dalam mengikuti gelaran Gowes Nusantara," terangnya.

Terpisah, Deputi Pembudayaan Olahraga Kemenpora Raden Isnanta juga mengapresiasi keinginan kuat masyarakat Ternate untuk berolahraga.

BACA JUGA: Protes Sistem Zonasi, Ratusan Anak Lulusan SMP Unjuk Rasa di Depan Kantor DPRD

Menurut pria asal Kulon Progo itu, selain membuat badan sehat dan bugar, melalui Gowes Nusantara ini juga berfungsi untuk mengeratkan hubungan sosial serta memberikan pesan persatuan. Karena itu, tema Kita Semua Bersaudara diambil.

"Pesan ini sengaja dipilih Kemenpora untuk menjaga persaudaraan masyarakat Indonesia yang mempunyai maksud meksipun berbeda golongan, kelompok agama, ras, suku namun tetap bersama. Tema itu, selaras dengan dinamika sekarang, mungkin masih banyak hal-hal yang merapuhkan keutuhan, namun semua itu bisa disatukan lewat olahraga bersepeda," ungkapnya. (dkk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Buka Program Pepelingasih 2019, Menpora Minta Pemuda jadi Pionir Pengelolaan Sampah


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler