Pidato Berapi-api, Jokowi Tidak Emosi

Senin, 09 April 2018 – 15:13 WIB
Presiden Joko Widodo saat menghadiri Konvensi Nasional Galang Kemajuan (GK) di Bogor, Jawa Barat, Sabtu (7/4). Foto: setkab.go.id

jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPR Bambang Soesatyo menilai Presiden Joko Widodo alias Jokowi tidak dalam kondisi marah saat berpidato dengan berapi-api dalam acara relawan Galang Kemajuan (GK) di Puri Begawan, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (7/4).

"Menurut saya, yang disampaikan oleh presiden bukan kejengkelan, tetapi sebuah klarifikasi," kata Bambang, Senin (9/4).

BACA JUGA: Oso Sebut Jokowi Susah Ditebak, Ini Alasannya

Menurut pria yang karib disapa Bamsoet itu, Jokowi juga sama seperti para pemimpin lain ketika menerima informasi yang perlu diklarifikasi.

"Itulah yang dilakukan oleh Pak Jokowi," kata Bamsoet.

BACA JUGA: Jokowi Pengin Tol Ciawi-Cigombong Beroperasi Tiga Bulan Lagi

Dia menambahkan, Jokowi merasa perlu memberi penjelasan mengenai berbagai isu yang sedang merebak, termasuk utang Indonesia.

"Wajar saja bahwa seorang presiden memang harus memberikan penjelasan yang clear terhadap masyarakat agar tidak menimbulkan kebingungan atau ketidakpastian," kata Bamsoet. (boy/jpnn)

BACA JUGA: Pidato Keras Jokowi Menuai Pujian

BACA ARTIKEL LAINNYA... Airlangga Hartarto Akui PDIP dan Golkar Makin Mesra


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler