Pidato Kebangsaan, Prabowo Bakal Sampaikan Banyak Kejutan

Senin, 14 Januari 2019 – 16:58 WIB
Prabowo Subianto akan menyampaikan Pidato Kebangsaan, Senin (14/1) malam. Ilustrasi Foto: Charlie L/Indopos/dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Prabowo Subianto akan memberikan banyak kejutan saat menyampaikan Pidato Kebangsaan pada Senin (14/1) malam, di JCC Senayan, Jakarta.

Capres yang berpasangan dengan Sandiaga Uno itu akan menyampaikan apa yang akan dilakukannya jika kelak menang Pilpres 2019.

BACA JUGA: PSI Sebut Prabowo Pembohong, PKS dan Gerindra Bungkam

“Pokoknya nanti akan banyak kejutan dari Pak Prabowo. Kalau saya kasih tahu sekarang, bukan kejutan,” kata Kepala Prabowo – Sandi Media Center, Ariseno Ridhwan di Hotel Century Park, Jakarta, Senin (14/1).

Pidato Kebangsaan Prabowo akan mengangkat tema Indonesia Menang. Pidato kebangsaan yang digelar beberapa hari jelang debat perdana Pilpres 2019, Kamis 17 Januari, itu akan dihadiri sejumlah tokoh penting dan para pendukung Prabowo – Sandi.

BACA JUGA: PSI Sebut Prabowo Pembohong, Gerindra Ogah Membela

Tokoh yang akan hadir antara lain Presiden RI Keenam yang juga Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono, Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais, para pimpinan partai politik pendukung Prabowo – Sandi, dan lainnya.

BACA JUGA: Priyo: Prabowo – Sandi Sudah Terbiasa Debat

Kepala Prabowo – Sandi Media Center, Ariseno Ridhwan di Hotel Century Park, Jakarta, Senin (14/1). Foto: Boy/JPNN.com

Selain itu juga akan hadir sedikitnya 12 perwakilan kedutaan besar (kedubes) negara sahabat. Cawapres Sandiaga Uno dipastikan akan hadir dan mengantarkan Prabowo naik ke pentas untuk menyampaikan pidato kebangsaan. Sandi juga dijadwalkan memberikan sepatah dua patah kata sebelum Prabowo berpidato.

BACA JUGA: Kubu Jokowi Minta Prabowo Tidak Menyampaikan Narasi Negatif

“Kemudian Pak Sandi, mengantarkan Pak Prabowo naik panggung untuk menyampaikan Pidato Kebangsaan berjudul Indonesia Menang. Jadi, Pak Prabowo akan memaparkan apa yang dilakukan setelah menang dan dilantik sebagai presiden 20 Oktober 2019 ,” ungkap Ari. (boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Grace PSI: Prabowo Show, Panggung Kepalsuan dan Kebohongan


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler