jpnn.com - Ketua Dewan Syura DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) KH Ma'ruf Amin menyerukan kepada para kiai, nyai, santri, serta seluruh kader partainya bekerja keras memenangkan pasangan Luluk Nur Hamidah dan Lukmanul Khakim di Pilgub Jatim.
Seruan itu disampaikan Kiai Ma'ruf Amin seusai menerima silaturahmi pasangan Cagub Jatim Luluk Nur Hamidah di kediamannya, Jumat (8/11/2024).
BACA JUGA: Hadapi Serangan Luluk dengan Fakta & Data, Khofifah Raih Simpati Masyarakat
"Saya minta untuk jajaran PKB, anggota PKB, yang memilih Caleg PKB, harus memilih calon gubernur yang dari PKB, yaitu Luluk dengan wakilnya Lukman," kata Kiai Ma'ruf.
Dia mengatakan seluruh elemen partai harus bergerak memenangkan Luluk-Lukman.
BACA JUGA: Guru Honorer Supriyani Ungkit Omongan Bupati saat Mediasi soal Karier dan SKCK
"Karena itu kita mulai dari semuanya, saudara-saudara kita semua, wajib kita memilih Luluk dan Lukman sebagai calon gubernur dan wakil gubernur di Jawa Timur. Dan PKB harus menang," ucap Wapres ke-13 RI itu.
Menurut Kiai Ma'ruf, sudah waktunya PKB kembali mengerahkan gerakan politik kiai. Sebab, partai itu sejak awal didirikan memang dibangun sebagai kendaraan politik para kiai.
BACA JUGA: Guru Supriyani Cabut Kesepakatan Damai dengan Aipda Wibowo Hasyim, Ini Bunyi Suratnya
"Kita harus jadikan PKB sebagai kendaraan kita dalam melakukan berbagai kegiatan politik, tidak hanya untuk legislatif di tingkat dua, di tingkat satu, maupun pusat, tetapi juga pemilihan kepala daerah, termasuk di mana saudara-saudara (kader PKB) ada, termasuk di Jawa Timur," tuturnya.
Kiai Ma'ruf mengatakan jangan ada alasan bahwa urusan legislatif berbeda dengan urusan pilkada gubernur, karena keduanya adalah paket gerakan politik.
"Ini merupakan paket gerakan politik PKB sekaligus momentum awal untuk memulai membangun kekuatan politik PKB ke depan yang harus kita jadikan sebagai partai besar yang membawa gagasan, cara berpikir 'ala manhaji kiai," tutur Kiai Ma'ruf.
Pada kesempatan itu, Luluk mengaku senang bisa bersilaturahmi dengan Kiai Ma'ruf. Menurutnya nasihat dan arahan ketua Dewan Syura DPP PKB tentu sangat penting untuk memenangkan Luluk-Lukman di Pilgub Jatim.
"Beliau mengatakan bahwa memenangkan Pilgub di Jawa Timur adalah wajib, bahkan wajib mugalazoh bagi seluruh kader, pengurus, dan anggota fraksi yang ada di Jawa Timur," ungkap Luluk.
Selain itu, kemenangan PKB di Jatim tidak hanya diukur dari perolehan kursi di legislatif, tetapi juga eksekutif.
"Pak Kiai tadi juga bilang bahwa mengukur kemenangan itu bukan hanya di legislatif, tetapi juga di eksekutif," kata Luluk.(adk/jpnn)
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam