Pimpinan KPK Ajukan Tambahan Anggaran ke DPR, Lalu Ungkap Penyesalan

Selasa, 11 Juni 2024 – 15:42 WIB
Gedung DPR RI. Ilustrasi. Foto: Ricardo/JPNN com

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Nawawi Pomolango mengungkapkan candaan karena lembaga antirasuah hanya meminta tambahan anggaran sebesar Rp 117 Miliar pada 2025.

Hal itu terungkap saat pimpinan KPK melaksanakan Rapat Kerja (Raker) dengan Komisi III di Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (11/6).

BACA JUGA: Kompol Rossa Membuktikan Ada Masalah Etika Pas KPK Memeriksa Hasto

Mulanya, Nawawi berterima kasih ke para legislator Komisi III yang mendukung keinginan KPK menambah anggaran pada 2025.

"Kami sangat berterima kasih bahwa semua pada prinsipnya mendukung usulan tambahan anggaran yang kami sampaikan," ujar eks Ketua PN Jakarta Timur itu dalam rapat, Selasa.

BACA JUGA: KPK Seharusnya Menghormati Hasto Sebagai Saksi, Bukan Melecehkan, Apalagi Jadi Alat Pemerintah

Nawawi kemudian sempat menyinggung pernyataan legislator Komisi III dari Fraksi Golkar Supriansa ketika menyetujui penambahan anggaran untuk KPK.

Adapun, Supriansa dalam rapat menggunakan diksi cuma dan hanya ketika menyetujui penambahan Rp 117 Miliar buat KPK pada 2025.

BACA JUGA: Usut Kasus Korupsi, KPK Periksa 2 Petinggi PT Sakti Mait Jaya Langit

Nawawi sambil berkelakar menungkapkan isi bisik-bisik pimpinan KPK lainnya Alexander Marwata dalam raker yang menyesal meminta anggaran Rp 117 Miliar.

"Sampai-sampai Pak Alex berbisik ke saya, kalau tahu cuma dan hanya, seharusnya kita ajukan lebih besar begitu. Ada sedikit sesal, kenapa hanya 117, gitu," ujar dia dengan nada bercanda yang disambut gelak tawa peserta raker.

Sementara itu, Supriansa membeberkan alasan memakai diksi hanya ketika menyetujui rencana anggaran KPK pada 2025.

Surpriansa menuturkan pagu indikatif 2025 sebesar Rp1,237 Triliun dan ada usulan KPK menambah anggaran Rp 117 Miliar masih relatif kecil.

Toh, kata dia, KPK punya banyak program kerja pada 2025 dan Angga Rp 117 Miliar masuk kategori kecil dengan kegiatan yang ingin dituntaskan.

“Kenapa saya katakan hanya, karena menurut saya dari usulan tambahan perprogram ini, kalau saya melihat nilainya kecil dibandingkan dengan program yang mau diraih," ujar Supriansa.

Legislator Fraksi Partai Golkar itu menyatakan Komisi III pada prinsipnya mendukung penuh KPK menambah anggaran pada 2025.

“Kami memberikan dukungan penambahan sekaligus kami berjuang semoga apa yang menjadi harapan di pagu indikatif 2025 ini bisa terwujud," katanya. (ast/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kecam Aksi Kompol Rossa, Kubu Hasto Sebut KPK Lakukan Kejahatan Hukum


Redaktur : Fathan Sinaga
Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
KPK   Nawawi Pomolango   DPR   Anggaran  

Terpopuler