Pindah Markas, Pusamania Minta Rp 5 Miliar ke Pertamina

Senin, 13 Februari 2017 – 16:22 WIB
Stadion Parikesit markas Pusamania Borneo FC bakal dibongkar pada Maret 2017. Foto: kaltimpost/jpg

jpnn.com - jpnn.com - Stadion Parikesit yang selama ini jadi markas Persiba Balikpapan akan dibongkar pada Maret 2017.

Persiba Balikpapan dikabarkan mengusulkan bantuan Rp5 miliar ke Pertamina untuk akomodasi selama pindah markas baru mereka di Stadion Gajayana Malang.

BACA JUGA: Lawan BU, Spiderwan Siap Jaga ‘Keperawanan’ Gawang PBFC

Asisten II Setkot Balikpapan Sri Soetantinah mengatakan, belum ada informasi perubahan terkait jadwal pembongkaran Stadion Parikesit yang tertuang dalam surat dari Pertamina pada Oktober 2016.

“Isinya jadwalnya tetap sesuai perencanaan akhir Januari disiapkan untuk pembongkaran, dan sekitar Maret pembongkarannya,” ungkapnya seperti diberitakan Kaltim Post (Jawa Pos Group) hari ini.

BACA JUGA: Satrio Syam Ingin Mengenakan Nomor Punggung 19

Dia menambahkan, pihaknya sudah mendapat paparan dan penjelasan dari Persiba terhadap rencana tim Beruang Madu ini menghadapi musim 2017. “Saya sudah dikasih bahan oleh Persiba tapi secara formal kepada Pertamina belum. Ini lagi disiapkan oleh Pak Irfan (sekum Persiba),” tuturnya.

Persiba, lanjut dia, sudah menginventarisasi barang-barang yang menjadi milik atau aset Persiba. Dan pemkot sudah berkomunikasi dengan Pertamina terkait hal ini. “Saya sudah komunikasi dengan Bu Sari Pertamina, bahwa dipersilakan Persiba mengajukan proposal. Nanti dipelajari dulu oleh Pertamina. Pak Irfan yang siapkan proposal,” katanya.

BACA JUGA: Batalkan Latihan Malam Lantaran Stadion Cukup Jauh

Dia mengakui ada permintaan Rp 5 miliar lebih dari Persiba kepada Pertamina untuk akomodasi selama berada di Malang. Sebab, diketahui, homebase Persiba di Stadion Batakan Balikpapan baru dapat digunakan pada Juli 2017.

“Sekitar itu selama di Malang tapi itu kan terserah Pertamina untuk dipelajari oleh mereka. Kita pemkot hanya memediasi antara Persiba dan Pertamina. Itu saja karena kaitan dengan lapangan kemarin,” terangnya.

Ditemui terpisah, Manager Communications and Relations Pertamina Kalimantan Dian Hapsari mengatakan, hingga kini, belum menerima proposal program Persiba terkait homebase di Gajayana Malang. "Belum menerima. Jika nanti proposal masuk akan kami kaji terlebih dahulu bersama Pertamina Pusat," ujarnya singkat. (rsh2/k8)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pusamania Genjot Latihan Demi Pertajam Lini Depan


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler