Pj Bupati Majalengka Sabet Penghargaan Akuntabilitas Kinerja 2024

Kamis, 03 Oktober 2024 – 20:00 WIB
Menteri PAN-RB Abdullah Azwar Anas menyerahkan penghargaan secara langsung kepada Pj Bupati Majalengka Dedi Supandi dalam acara SAKIP Award 2024 yang digelar di Ballroom Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Rabu (2/10) pagi. Foto: Dokumentasi Pemkab Majalengka

jpnn.com, JAKARTA SELATAN - Pj Bupati Dedi Supandi diganjar penghargaan dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) atas prestasi Pemerintah Kabupaten Majalengka dalam Akuntabilitas Kinerja 2024.

Penghargaan dengan predikat BB ini diberikan langsung  Menteri PAN-RB Abdullah Azwar Anas dalam acara SAKIP Award 2024 yang digelar di Ballroom Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Rabu (2/10) pagi.

BACA JUGA: Dedi Supandi Ungkap Alasan Tak Tergiur Maju di Pilbup Majalengka

Dedi menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh jajarannya yang telah bekerja keras, dalam meningkatkan mutu akuntabilitas kinerja Pemkab Majalengka.

"Saya mengapresiasi semua pihak untuk menyelesaikan permasalahan di Majalengka dengan berkolaborasi baik pemda dengan pemprov, baik daerah dengan pusatnya, atau daerah dengan swasta," jelasnya dalam keterangan tertulis, Kamis (3/10).

BACA JUGA: Pemkab Majalengka Siap Sediakan Lahan untuk Markas Baru PT DI

Dedi mengatakan penghargaan yang didapat ini merupakan kerja keras dari seluruh stakeholder di Majalengka.

Dia menyebut pencapaian ini dapat terwujud berkat kerja sama dalam menciptakan keberhasilan bersama perangkat terkait.

BACA JUGA: PJ Bupati Majalengka Sebut Kemajuan Daerah Tak Lepas Dari Peran Eman Suherman

"Kami bersyukur dan berterima kasih bahwa Kabupaten Majalengka mendapatkan penghargaan terkait akuntabilitas kinerja. Predikat nilai B ini adalah hasil dari perjuangan panjang dan kerja keras seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD)," kata Dedi.

Dia berharap pemerintah Majalengka ke depannya dapat meningkatkan mutu pelayanan lebih baik.

Sebab, ia menganggap penghargaan tersebut sebagai bahan motivasi bagi pemda Majalengka.

"Prestasi yang telah didapatkan ini kita harapkan kedepannya lebih sempurna lagi. Semoga di tahun selanjutnya bisa meraih predikat A dengan capaian kinerja yang lebih baik," pungkas Dedi. (mcr10/jpnn)


Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Elvi Robiatul

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler