PKS Pasang Target Tiga Besar

Sabtu, 02 Oktober 2010 – 10:01 WIB

SURABAYA - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) memasang target tiga besar pada pemilu mendatangPresiden PKS menilai, target itu realistis karena tren peringkat PKS di setiap pemilu selalu naik

BACA JUGA: TK Salah Baca Teks Pembukaan UUD 1945

Saat ini, PKS berada di posisi keempat

 
Pernyataan itu dilontarkan Presiden PKS Luthfi Hasan Ishaaq saat berkunjung ke redaksi Jawa Pos, Jumat (1/10)

BACA JUGA: Tommy Soeharto Enggan Duet dengan Sri Mulyani

Untuk meraih target tersebut, PKS semakin intensif mengampanyekan diri sebagi partai terbuka
"PKS sejak didirikan 1998 (masih bernama Partai Keadilan, Red) merupakan partai Islam terbuka," ungkap Luthfi

BACA JUGA: Prabowo Respon Positif Pencapresan Sri Mulyani



Namun, partainya baru sekarang menjelaskan kepaa publik sebagai partai tengah setelah jati diri dan fondasi partai kuatDalam pidato politik di depan 2.000-an peserta muswil dari 38 DPC kabupaten/kota se-Jatim yang memenuhi ruang utama Jatim Expo, Surabaya, Luthfi menegaskan target PKS bersaing dengan Partai Demokrat, partai pemenang pemilu"Tiga besar bukan berarti urutan ketigaBisa nomor dua atau justru nomor satu," tegasnya.
 
Keyakinan tokoh asal Malang itu disebabkan tren PKS selalu naik dari pemilu ke pemiluLuthfi membeberkan, ketika PKS dipimpin Nurmahmudi Ismail, partainya menduduki peringkat ketujuhMereka naik ke peringkat kelima pada Pemilu 2004 ketika Presiden PKS Hidayat Nur Wahid

Begitu pula ketika Tifatul memimpin PKS pada Pemilu 2009, PKS naik lagi ke posisi keempat"PKS tidak punya tokoh yang menjadi kaliber ekonomi seperti figur partai lainKeberhasilan kami selama ini karena soliditas kader," papar Luthfi.
 
Hadir dalam pembukaan muswil antara lain pengurus DPP seperti Rofi" Munawar dan Zubeir Safawi, Gubernur Jatim Soekarwo, Ketua DPD Partai Golkar Jatim Martono, Ketua Umum DPW PKS Jatim Ja"far Trikuswahyono, dan Ketua Umum DPW PKS Jabar Taufiq RidhoMuswil tersebut dibuka secara resmi dengan tabuhan beduk oleh Soekarwo.
 
Muswil juga membahas target pemilihan kepala daerah di Jatim dengan kepengurusan DPW baruBukan rahasia lagi, di antara 16 pemilihan bupati-wakil bupati/wali kota-wakil wali kota di Jatim hingga Agustus lalu, belum ada kader murni PKS yang terpilihPemilihan kepala daerah di Jatim pada 2010 tinggal menyisakan pemilihan bupati-wakil bupati Blitar dan Pasuruan masing-masing pada 9 November dan 19 Desember mendatang.
 
Sebelumnya, 24 kandidat anggota dewan pimpinan tingkat wilayah Jatim dipilih dalam pemilu internal jajaran PKS di Jatim pada 29 Agustus laluHari ini, DPP direncanakan mengumumkan delapan nama pejabat terasDi antaranya, ketua umum, sekretaris umum, bendahara umum, dan ketua bidang pembinaan kaderKemudian, ketua dan sekretaris dewan syariah wilayah serta ketua dan sekretaris majelis pertimbangan wilayah(sep/c6/tof)

BACA ARTIKEL LAINNYA... APBN Diubah, Biaya Plesiran DPR Bertambah


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler