Please, Jangan Sampai Golkar Berseberangan dengan KPK

Kamis, 12 Oktober 2017 – 17:39 WIB
Partai Golkar. Foto/ilustrasi: dokumen JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPP Golkar Andi H Sinulingga kembali mengingatkan elite partainya agar tidak memosisikan partai berlambang beringin hitam itu berhadap-hadapan dengan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Sebab, bagaimanapun KPK merupakan institusi yang sangat dipercaya masyarakat.

"Golkar tidak boleh memosisikan dirinya head to head berlawanan dengan KPK sebagai institusi penegak hukum yang masih dipercaya masyarakat," ucap Andi melalui sambungan telepon, Kamis (12/10).

BACA JUGA: KPK Putuskan Kuda Hadiah untuk Jokowi Jadi Milik Negara

Sebelumnya ketua DPP Golkar Bidang Pemenangan Pemilu Wilayah Sumatera I itu memang getol menyuarakan perlunya partai pimpinan Setya Novanto itu menarik diri dari Panitia Khusus Hak Angket (Pansus Angket) KPK. Andi pun merasa perlu mengingatkan hal itu lagi karena berseberangan dengan KPK berarti melawan kehendak rakyat.

"Itu tidak boleh terjadi. Golkar tidak boleh memosisikan dirinya berhadap-hadapan dengan kehendak rakyat, karena suara Golkar suara rakyat. Moto ini harus ditunjukkan dalam perilaku, tidak hanya sebatas slogan saja," tegas dia.

BACA JUGA: Setnov Bisa Pulih, Agung Laksono Makin Optimistis

Andi memang tak sendirian dalam menyuarakan pentingnya Golkar menarik diri dari Pansus Angket KPK. Sebelumnya, Ketua DPP Golkar Nusron Wahid juga menyampaikan hal serupa dalam rapat pleno DPP partai pimpinan Setya Novanto itu..

Menurut Andi, langkah Golkar menarik diri dari Pansus Angket KPK juga demi kepentingan strategis. Langkah itu lebih baik secepatnya dilaksanakan ketimbang terlambat.

BACA JUGA: Dedi Mulyadi Pilih Mundur dari Ketua DPD Golkar Jabar

"Bahasanya Nusron kemarin di rapat, mencari exit strategy. Gak ada yang terlambat, tapi disampaikan pada saat yang tepat, bukan telambat atau tidak terlambat," pungkasnya.(fat/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... GMPG Anggap Perombakan DPP Golkar demi Kepentingan Setnov


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Golkar   Setya Novanto   KPK  

Terpopuler