PLN Bersiap Sukseskan Ajang Internasional Motocross Grand Prix

Jumat, 08 April 2022 – 19:12 WIB
Petugas PLN sedang melakukan survei awal untuk menentukan besaran daya listrik yang diperlukan dan juga titik lokasi penting yang harus dilistriki untuk ajang Motocross Grand Prix (MXGP). Foto dok PLN

jpnn.com, SUMBAWA BESAR - PT Perusahaan Listrik (PLN) kembali bersiap untuk melistriki Motocross Grand Prix (MXGP), setelah sebelumnya berhasil menyukseskan perhelatan internasional MotoGP Mandalika dengan listrik tanpa kedip.

MXGP merupakan event balap motor cross yang paling elit, bukan hanya di Asia, namun juga dunia.

BACA JUGA: Soal Hubungan Raffi Ahmad dan Nita Gunawan, Denny Darko Menerawang Begini

Kejuaraan ini berada di bawah naungan FIM atau Federation Internationale de Motocyclisme, sama halnya seperti kejuaraan MotoGP.

General Manager PLN NTB, Sudjarwo mengatakan ini merupakan bentuk dukungan PLN terhadap semua event, baik nasional maupun internasional yang diselenggarakan di seluruh wilayah Nusa Tenggara Barat (NTB).

BACA JUGA: Dorong PLN Perluas Lini Bisnis, Menteri BUMN: PLN Harus Bisa Ekspansi

MXGP rencananya digelar di Kawasan Samota, Sumbawa Besar pada 24-26 Juni 2022.

“Pada prinsipnya PLN siap mendukung MXGP. Infrastruktur kelistrikan dan juga sumber daya manusia sudah kami siapkan untuk gelaran MXGP," ujar Djarwo.

BACA JUGA: Olla Ramlan & Aufar Terlihat Mesra Saat Sidang Perceraian, Pakar Ekspresi Ungkap Fakta Mengejutkan

Djarwo menjelaskan melalui PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan Sumbawa hingga saat ini, pihaknya terus melakukan koordinasi, baik dengan pelaksana event, maupun stakeholder, terkait untuk mempersiapkan insfrastruktur kelistrikan yang diperlukan selama MXGP berlangsung.

Tahapan yang akan dilewati untuk melistriki MXGP adalah sama dengan tahapan yang diimplementasikan untuk MotoGP.

Survei awal dilakukan untuk menentukan besaran daya listrik yang diperlukan dan juga titik-titik lokasi penting yang harus dilistriki.

“Setelah kami mengetahui kebutuhan dan jumlah titiknya, PLN akan bergerak untuk membuat masterplan jaringan dan juga akan menentukan kebutuhan materialnya. Kemudian kami akan mulai membangun jaringan dan insfrastruktur kelistrikan di lokasi,” jelas Djarwo.

Sementara untuk kondisi Sistem Kelistrikan Sumbawa, saat ini masih dalam posisi normal.

Total daya mampu sebesar 128,85 MW dengan beban puncak 113,32 MW.

Masih terdapat cadangan daya sebesar 15,53 MW yang dapat dioptimalkan, baik untuk gelaran MXGP ataupun kebutuhan pendukung yang lain.(chi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... PLTM Sungai Buaya Beroperasi, PLN Berhemat Rp 1,9 Miliar


Redaktur : Yessy Artada
Reporter : Yessy Artada, Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler