BACA JUGA: Nihil Pendapatan, Saham RODA Disuspensi Bursa
Sesuai dengan progress dari PLN, penambahan daya dilakukan melalui sistem dari Kuala Kurun, dan sekarang sudah masuk ke PLTD Baamang"Saat ini kita sudah mendapat tambahan daya sekitar 1,3 megawatt dan mulai dijalankan oleh PLTD Baamang," jelas Supardji kepada Radar Sampit (JPNN Grup).
Selain telah mendapatkan tambahan daya melalui sistem jaringan dari Kuala Kurun, imbuh dia, PLN juga telah menyiapkan rencana penambahan daya sebesar 10 megawatt untuk menyuplai kebutuhan listrik di Sampit dan sekitarnya
BACA JUGA: Produksi Cepu Lampaui Target
Ini dilakukan dengan menyewa dua lokasi untuk pembangunan gardu induk di daerah Parenggean dan di dalam Kota Sampit sendiri yakni di Jalan Sudirman Km 13"Insyaallah jika tidak ada halangan, Agustus mendatang tambahan 10 megawatt di unit PLTD Baamang tersebut sudah bisa dijalankan," paparnya.
Meski demikian, lanjutnya, karena Sampit mengalami defisit daya sekitar 1,5 megawatt sementara sistem yang masuk dari Kuala Kurun hanya sekitar 1,3 megawatt
BACA JUGA: Garuda Tambah Frekuensi Terbang
Sehingga menyebabkan beban puncak yang ada di PLTD Baamang pas-pasan yaitu 21, 850 megawatt"Nah, kondisi ini bisa saja menyebabkan byarpet terjadi secara mendadak tepatnya pada saat beban puncak yaitu pada pukul 17.00 sampai 20.00Namun jika tidak dibarengi faktor lain, pemadaman tidak akan terjadi," jelasnya.Mengenai pemadaman listrik secara mendadak tanpa pemberitahuan terlebih dahulu kepada pelanggan yang kembali terjadi belakangan ini, ia mengaku byarpet tersebut bukan disebabkan gangguan mesin di PLTD Baamang melainkan adanya gangguan jaringan yang terjadi di beberapa wilayah baik dalam kota ataupun luar kota
"Pemadaman listrik terjadi secara mendadak belakangan utamanya disebabkan karena salah satu jaringan yang berkapasitas cukup besar di wilayah utara mengalami gangguan karena tertimpa pohon besar," ujarnya.
Kondisi ini tidak berlangsung lamaPasalnya, setelah mendapat informasi dari kantor cabang PLN yang berada di Kuala Kuayan, pihaknya langsung mengintruksikan kepada tim teknis untuk melakukan perbaikan sesegera mungkin"Alhamdulillah sekarang jaringan yang rusak tersebut sudah bisa berjalan normal seperti semula," katanya.
Ditambahkan Supardji, apabila pelanggan PLN khususnya yang berada di Kota Sampit mengalami terputusnya aliran listrik diimbau agar segera mungkin langsung melaporkannya ke kantor PLN Ranting Sampit tentunya dengan menyampaikan alamat secara lengkap dan jelas
"Selama ini setiap ada keluhan pelanggan baik lewat media ataupun ke PLN kebanyakan tidak menyampaikan alamat lengkapJadi, saya mengimbau kepada pelanggan untuk menyampaikannya secara lengkap sehingga tim teknis PLN mudah menelusuri guna melakukan perbaikan," pungkasnya.(ozn/fuz/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... BMW Group Investasi Rp 100 Miliar
Redaktur : Tim Redaksi