Plt Gubernur DKI Langsung Terima Pengaduan Warga, Nih Fotonya...

Senin, 31 Oktober 2016 – 09:29 WIB
Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Sumarsono saat menerima pengaduan warga di Balai Kota DKI, Senin (31/10) pagi. Foto: Surya Kawung/JawaPos.Com

jpnn.com - JAKARTA - Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Sumarsono efektif bertugas mulai hari ini (31/10).

Meski bukan hari pertama berkantor di Balai Kota DKI, namun Direktur Jenderal Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri itu baru bisa bekerja secara normal  pada hari ini. Soni -sapaan akrabnya- sudah tiba di kantornya sementara pada pukul 06.30.

BACA JUGA: Agus Berjanji Lanjutkan Program Andalan Jokowi-Ahok Ini

Hal itu seperti yang dulu biasa dilakukan Gubernur DKI Basuki T Purnama alias Ahok. Soni pun langsung menerima pengaduan warga.

Salah seorang warga bernama Dimyati mengaku puas setelah berbincang dengan Sono. Menurutnya, respons Sumarsono sangat cepat dan baik.

BACA JUGA: Sumpah Pemuda, Generasi Masa Depan Harus Bergigi Sehat

"Saya baru sekali bertemu beliau, tapi seolah-olah sudah kenal lama. Beliau sangat akrab," ujar Dimyati di kompleks Balai Kota Jakarta.

Sebagaimana diberitakan, sejak Jumat (28/10) lalu, eks Plt Gubernur Sulawesi Utara itu mulai menggantikan petahana bertugas. Ahok  harus cuti karena menjalani kampanye Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta 2017.(uya/JPG)

BACA JUGA: Bangga Jadi Warga Jakarta? Ayo, Tetap Damai di Pilkada

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kunjungi Pemukiman di Kolong Jembatan, Anies: Inilah Kondisi Jakarta


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler