Polda Metro Jaya Perketat Pengamanan di Kedubes AS

Jumat, 08 Desember 2017 – 00:11 WIB
OBJEK VITAL: Polisi berjaga di depan salah satu kantor kedutaan besar negara lain di Jakarta yang termasuk dalam objek vital. Foto: dokumen JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - Polda Metro Jaya memperketat pengamanan di sisi luar kantor Kedutaan Besar Amerika Serikat (Kedubes AS) di Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat. Langkah itu menyusul keputusan resmi Presiden AS Donald Trump yang mengakui Yerusalem sebagai ibu kota Israel.

Keputusan Trump telah memicu reaksi keras dari berbagai pihak. Bahkan, sejumlah lembaga swadaya masyarakat (LSM) berencana melakukan aksi protes di depan kantor Kedubes AS di Kuningan, Jakarta Selatan.

BACA JUGA: Putra Amien Rais Ajak Masyarakat Boikot Produk AS

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, ada peningkatan pengamanan atas Kedubes AS guna mencegah hal-hal yang tak diinginkan. “Peningkatannya menggunakan patroli," kata di Jakarta, Kamis (7/12).

Mantan Kabid Humas Polda Jawa Timur itu menambahkan, kantor Kedubes AS merupakan salah satu objek vital yang mendapatkan pengamanan khusus dari kepolisian. "Anggota tetap stand by (berjaga, red) dan berpatroli selain petugas PAM Obvit (Pengamanan Objek Vital, red) yang jaga di kedutaan," tambah dia.

BACA JUGA: Pidato Trump Picu Konflik Baru di Timur Tengah

Hanya saja, sejauh ini Polda Metro Jaya memang belum menerima pemberitahuan tentang akan adanya aksi demo di Kedubes AS. “Memang hingga saat ini kami belum mendapatkan surat pemberitahuan akan adanya aksi," ucap mantan Kapolres Nunukan itu.(mg1/jpnn)

BACA JUGA: Tolak Klaim Trump, Pemuda Lintas Agama Gelar Aksi di Monas

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kecam Donald Trump, Fadli Zon Sarankan Hal Ini ke Jokowi


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler