Polisi Periksa 20 Saksi Terkait Bom Solo

Senin, 26 September 2011 – 14:47 WIB
JAKARTA - Hingga kini Polisi telah memeriksa sekitar 20 orang saksi terkait Bom Bunuh Diri di Gereja Bethel Inijil Sepenuh (GBIS) Kepunton, Solo, Jawa TengahMereka adalah sejumlah pihak yang diduga mengetahui peristiwa brutal tersebut yang menelan dua korban jiwa itu.

"Kalau saksi yang di BAP (Berkas Akhir Pemeriksaan)  lebih dari 20 orang

BACA JUGA: DPR Desak Pemerintah Pangkas Ideologi Radikal

Tapi masih dilengkapi proses BAP-nya,"  kata Kabid Penum Div Humas Polri, Kombespol Boy Rafli Amar di Mabes Polri Jakarta, Senin (26/9).

Ditambahkannya, polisi juga akan memeriksa para korban dalam peristiwa itu
Namun sejumlah korban terdekat dengan posisi bom masih memerlukan perawatan

BACA JUGA: CCTV: Bomber Gereja Target Para Jemaat

Polisi akan menunggu hingga para korban itu sembuh dan siap memberikan keterangan.

"Termsuk korban yang kena, masih menunggu pulih untuk melengkapi BAP," tambahnya.

Sementara itu sejumlah barang bawaan terduga pelaku tersebut kini masih diamankan polisi
Penyidik kini tengah memeriksa tas yang dibawa terduga pelaku yang tewas dalam aksi tersebut.

"Seluruh barang-barang  pelaku saat ini masih diamankan

BACA JUGA: Pramono: SBY Nilai Anak Buah Tidak Serius Atasi Teror

Item-itemnya belum dapat disampaikan Tapi yang jelas adaDiurai semuaApa sajaApakah ada barang penting dijadikan bahan penyelidikan lebih lanjut," imbuhnya.(zul/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Maritim Malaysia Tangkap 145 WNI


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler