Wakapolres Palu Kompol Minarto SIK mengatakan, pihaknya baru mendapatkan informasi, dan segera menyelidiki siapa dua pelajar yang berkelahi dalam rekaman video ponsel tersebut
BACA JUGA: 18 Penumpang Dipastikan Tewas
“Video ini baru saya dapat dari teman-teman wartawan, saya masih akan melakukan penyelidikan apakah benar yang ada di dalam gambar atau pelakunya benar siswa SMA di kota Palu,” ujarnyaDikatakannya, pihaknya belum bisa memastikan kebenaran pelaku dalam adegan kekerasan itu siswi SMA di kota Palu, karena harus melalui proses penyelidikan menggunakan teknologi komputer
BACA JUGA: Lagu Doel Sumbang Terbanyak Dibajak
“Kalau benar pelakunya adalah siswa yang ada di salah satu SMA di kota Palu, jelas akan panggil pihak terkait untuk dilakukan proses hukum sesuai aturan yang berlaku,” tukasnyaSebelumnya, salah seorang pemilik ponsel yang memiliki koleksi video kekerasan siswi yang juga seorang pelajar, mengaku mendapatkan video tersebut dari teman sekolahnya
BACA JUGA: Distribusi BBM di Kalsel Belum Normal
“Saya cuma ambil dari teman sekolah dan sudah banyak beredar dikirim lewat bluetooth ponsel,” katanyaDalam video berdurasi sekitar 30 detik itu, kejadian terlihat di sebuah jalan sempit, tampak dua orang siswi menggunakan pakaian seragam sekolah yang diduga pelajar sekolah di kota Palu itu berkelahi saling pukul, tendang, tarik rambut, saling cakarBahkan sejumlah siswa dan warga yang ada di sekitar kejadian justru tidak melerai justru menonton juga beberapa orang terdengar berteriak memberi dukungan kepada yang berkelahi(ron)
BACA ARTIKEL LAINNYA... LARD dan BEM Unram Demo Kejati
Redaktur : Tim Redaksi